Pratama Arhan-tokyov-20220216(C)Getty Images

Petuah Mantap Asisten Pelatih Timnas Indonesia Buat Pratama Arhan

Asisten pelatih timnas Indonesia Nova Arianto mengomentari Pratama Arhan yang direkrut klub Jepang, Tokyo Verdy. Ia mengaku bangga pemain Tanah Air kembali dikontrak klub luar negeri.

Bergabungnya Arhan dengan Tokyo Verdy menambah deretan pemain Indonesia yang mentas di luar negeri. Sebelumnya sudah ada Bagus Kahfi (Jong Utrecht), Witan Sulaeman (FK Senica), Egy Maulana Vikri (FK Senica) Elkan Baggott (Ipswich Town) dan Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners).

Nova mengingatkan Arhan tidak besar kepala usai dikontrak Tokyo Verdy. Ia mau bek berusia 20 tahun tersebut tetap bersahaja seperti saat bermain di Indonesia.

"Jangan sampai hal-hal di luar sepakbola menganggu fokus di sana dan selalu berpesan tetaplah membumi dan jangan pernah sombong dengan apa yang diraih sekarang," tulis Nova dalam akun Instagram miliknya.

Selain itu, Nova menyampaikan bergabungnya Arhan membuka mata pemain Indonesia yang lain. Ia berkeinginan ada sosok berikutnya yang mengikuti jejak mentas di luar negeri.

"Semoga ini bisa memotivasi pemain lainnya dan juga berharap ke depan makin banyak pemain Indonesia berani mengambil tantangan bermain di luar negeri, dan jangan pernah takut untuk bersaing. Sukses buat semuanya dan jaga nama baik bangsa Indonesia." ucapnya.

Tokyo Verdy mendapatkan Arhan secara gratis. PSIS Semarang yang merupakan klub dibela bek kelahiran Blora tersebut tidak meminta uang transfer sama sekali.

Keputusan PSIS tersebut karena mendukung karier Arhan keluar negeri. Sejak awal Mahesa Jenar sudah menyatakan siap melepasnya asalkan bermain di Korea Selatan, Jepang, atau Eropa.

Arhan adalah pemain keempat Indonesia yang bermain di kompetisi Jepang. Sebelumnya, sudah ada Ricky Yacobi, Irfan Bachdim, dan Stefano Lilipaly.

Iklan
0