Jumpa Pers Persita & Goal for ChildrenFarabi Firdausy

Persita Tangerang Ikut Gerakan Sosial Untuk Anak Indonesia

Tim kontestan Liga 2 2019, Persita Tangerang, turut berpartisipasi untuk mendukung pertumbuhan anak Indonesia melalui #GoalForChildren -- sebuah kampanye yang dibuat oleh SOS Children's Villages.

Gerakan sosial tersebut merupakan dukungan untuk anak-anak mendapatkan kembali pengasuhan dan pendidikan yang berkualitas melalui olahraga. Berbagai kegiatan dirancang sebagai bentuk dukungan.

"Melalui olahraga, terdapat pendidikan karakter yang dapat diajarkan kepada anak-anak bagaimana membangun kerja sama, jujur, disiplin, dan berani berkompetisi," ucap Sumanda Tondang, direktur fund development & communications SOS.

Simbol dukungan Persita terhadap gerakan ini salah satunya adalah menjadikan SOS sebagai sponsor di bagian belakang jersey mereka musim ini. Persita juga siap menggelar coaching clinic, dan mempersilakan anak SOS sebagai player escort.

"Persita sanga senang bisa menjalin kerja sama musim ini dengan SOS Children's Villages Indonesia. Ini juga adalah kali pertama klub Persita berkontribusi aktif dengan bekerja sama dengan lembaga non-profit," kata Evelyn Cathy, direktur komersial Persita.

"Hal tersebut menunjukkan kepedulian sekaligus tujuan kami untuk menggalakkan kecintaan akan sepakbola nasional di kalangan masyarakat, terutama di kalangan anak-anak. Semoga kerja sama ini baik untuk kedua belah pihak."

SOS sendiri adalah organisasi sosial non-profit yang menyediakan pengasuhan alternatif bagi anak-anak yang telah atau berisiko kehilangan pengasuhan orang tua. Berdiri sejak 1949 di Wina, Austria, SOS di Indonesia sendiri sudah menaungi lebih dari 5000 anak yang tersebar di 10 kota di Indonesia.

Iklan
0