Latihan Persita TangerangPersita Media

Persita Tangerang Buka Peluang Turunkan Pemain Muda Di Turnamen Pramusim

Persita Tangerang tidak menutup peluang menurunkan pemain muda ketika tampil di turnamen pramusim. Kemungkinan tersebut sebagai antisipasi bila ada pemain utama yang memutuskan tidak perpanjang kontrak.

Turnamen pramusim tersebut bakal dilangsungkan di empat kota yaitu Solo, Semarang, Magelang, dan Sleman. Rencananya ajang itu dimulai pada 20 Maret hingga 25 April mendatang.

Adapun turnamen pramusim tersebut akan diikuti oleh 20 kontestan. Semua klub Liga 1 diajak berpartisipasi, tapi hanya dua klub Liga 2 yang masuk rencana, yakni PSMS Medan dan Sriwijaya FC.

"Sejauh ini, masih ada pemain yang memiliki kontrak dan pemain yang kontraknya sudah habis. Jadi kami akan terlebih dahulu akan mengajukan kontrak dengan pemain-pemain yang sudah habis," kata manajer Persita, I Nyoman Suryanthara, saat dihubungi awak media.

"Jika memang pemain tidak mau dikontrak baru kami tidak masalah. Kami akan mencoba memanfaatkan pemain muda di Persita U-20. Sekarang kami juga sedang gencar melakukan pembinaan usia muda juga, jadi bisa saja kami pakai mereka," Nyoman menambahkan.

PT Liga Indonesia Baru (LIB), terus berupaya mendapatkan izin dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri), untuk melaksanakan turnamen pramusim. Operator kompetisi tersebut berharap izin bisa terbit pekan ini.

Latihan Persita TangerangGoal Indonesia

Sekarang PT LIB tinggal menunggu izin dari Polri. Kekurangan dalam penerapan protokol kesehatan telah kelar usai melakukan pertemuan dengan Baintelkam Polri di Mabes Polri, Senin (15/2).

Selain untuk persiapan klub, turnamen pramusim dijadikan PSSI dan PT LIB, gambaran bergulirnya kompetisi musim 2021. Protokol kesehatan ketat bakal diterapkan selama ajang ini berlangsung.

"Sama halnya dengan pemain, musim depan dan pramusim Persita masih dipegang oleh coach Widodo [Cahyono Putro]. Sampai sekarang tidak ada wacana untuk pergantian pelatih dan kami masih percaya dengannya," ucapnya.

Saat ini skuad Persita masih diminta berlatih dari kediaman masing-masing untuk menjaga kondisinya. Pendekar Cisadane sudah menghentikan aktivitas latihan bersama sejak beberapa bulan lalu.

Belum diketahui sampai kapan Persita melakukan latihan mandiri. Kesebelasan yang identik dengan warna ungu tersebut mengumpulkan pemain setelah Polri mengeluarkan izin digelar turnamen pramusim.

Iklan
0