Angelo AlessioPersija

Persija Jakarta Harus Cepat Temukan Pengganti Marc Klok

Keputusan Marc Klok, menginggalkan Persija Jakarta membuat pelatih Angelo Alessio kehilangan. Ia ingin secepatnya Macan Kemayoran mendapatkan pengganti pemain berusia 28 tahun tersebut.

Klok mengumumkan kepergian dari Persija beberapa hari lalu. Padahal, pemain berdarah Belanda tersebut masih terikat kontrak sampai dengan 2024.

Akan tetapi, Klok dan manajemen Persija sepakat untuk menyudahi kontrak tersebut. Sampai sekarang tidak dijelaskan alasan eks PSM Makassar itu hengkang.

"Klok adalah satu di antara pemain terpenting di Persija Jakarta. Menurut saya dia adalah pusat permainan dalam tim ini," kata Angelo.

"Kami harus mencari penggantinya. Harus dengan cepat karena jika tidak, stok gelandang kami tidak banyak," pria berpaspor Italia tersebut menambahkan.

Kepergian Klok, membuat Persija kekurangan pemain di lini tengah. Klub asal ibu kota tersebut tinggal mempunyai Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu, dan Toni Sucipto.

Marc Klok - Persija JakartaIstimewa

Sebelum Klok, Persija sudah kehilangan dua pemain di lini tengah. Mereka adalah Evan Dimas, yang sekarang membela Bhayangkara FC, dan Sandi Sute yang meneken kontrak dengan Persis Solo.

"Kami akan mencoba mencari pengganti Klok bersama manajemen. Kami berupaya untuk mewujudkan hal itu saat ini," ucap mantan tangan kanan Antonio Conte tersebut.

Saat ini Persija masih terus mematangkan persiapan jelang bergulirnya Liga 1 2021/22. Ismed Sofyan dan kawan-kawan berlatih secara rutin di Lapangan POR Sawangan.

Persiapan Persija untuk menghadapi Liga 1, lebih panjang. PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB), memutuskan untuk menunda sepak mula kompetisi sepakbola kasta teratas nasional tersebut.

Semula sepak mula Liga 1 dilaksanakan pada 9 Juli mendatang. Persija versus PSS Sleman, dipercaya menjadi laga pembuka di Stadion Pakansari, Cibinong.

Namun, pertandingan tersebut tidak jadi terlaksana. PSSI dan PT LIB menundanya karena kembali tingginya angka kasus virus corona di Tanah Air.

Iklan
0