Ferry Paulus - Persija JakartaMedia Persija

Persija Jakarta Dukung Liga 1 Dengan Sistem Baru

Direktur Persija Jakarta Ferry Paulus, mendukung sistem baru yang dipakai untuk Liga 1 musim ini. Kompetisi sepakbola kasta teratas nasional tersebut bakal menggunakan sistem bumble to bumble.

Bumble to bumble, dipakai untuk mencegah ada yang terpapar virus corona saat Liga 1 digelar. Sampai sekarang pandemi virus yang melanda dari tahun lalu masih belum berhenti.

Seluruh pertandingan Liga 1 dilangsungkan di Pulau Jawa. Keputusan tersebut diambil karena Pulau Jawa, mempunyai fasilitas dan faktor penunjang lainnya untuk menggelar laga.

Meski menggunakan sistem bumble to bumble, Liga 1 tetap digelar secara penuh. Seperti musim-musim sebelumnya, ada 306 pertandingan yang dilaksanakan di musim ini.

Pertandingan tersebut bakal dilaksanakan dalam enam seri yang diputar di tiga klaster. Wilayahnya, meliputi Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Selebrasi Persija Jakarta vs Persib BandungPersija

Adapun seri pertama akan digelar di klaster Banten, Jakarta dan Jawa Barat, lalu seri kedua Jawa Tengah dan Yogyakarta, kemudian seri ketiga serta seri keempat digelar di Jawa Timur. Sementara seri kelima di Jawa Tengah dan Yogyakarta, serta terakhir kembali ke Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat. 

"Format kompetisi nanti, PT Liga [Indonesia Baru] akan memanggil, berkomunikasi, dan berkonsultasi dengan teman-teman klub, untuk merancang format kompetisi. Kalau buat Persija, sistem bubble seperti ini yang paling memungkinkan," kata Ferry.

Selain itu, Ferry berharap pelaksanaan Liga 1 tidak molor. Dijadwalkan, kompetisi yang diikuti 18 klub tersebut berlangsung pada 10 Juli mendatang.

“Mudah-mudahan Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 bisa segera bergulir karena itu yang paling penting buat klub,” ucap berdarah Manado tersebut.

Persija sejak beberapa pekan lalu sudah melakukan persiapan untuk tampil di Liga 1. Skuad Macan Kemayoran, penuh semangat dan antusias dalam melahap program yang diberikan tim pelatih.

Iklan
0