Selebrasi - Persija JakartaGoal / Abi Yazid

Persija Jakarta Bidik SUGBK Sebagai Kandang Di Musim Depan


OLEH   MUHAMMAD RIDWAN

Persija Jakarta membidik Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) sebagai kandangnya buat musim depan. Hal tersebut disampaikan langsung direktur utama Macan Kemayoran Gede Widiade.

Pada musim ini, Persija memilih Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi jadi markasnya. Ini lantaran SUGBK tak dapat dipakai karena sedang direnovasi buat perhelatan Asian Games 2018.

"Insya Allah karena SUGBK milik pemerintah dan kalau ditanya ke saya, ya, tentu saya sangat berharap main di sana," kata Gede.

Hasrat Gede buat memakai SUGBK rasanya tidak mungkin bisa terealisasi. Mengingat, pada tahun depan tempat tersebut digunakan sebagai salah satu venue ajang multievent terbesar di kawasan Asia ini. 

Bila tidak bisa menggunakan SUGBK, Gede menyatakan timnya tetap memakai Stadion Patriot. Menurutnya, pemerintah Kota Bekasi tak masalah Ismed Sofyan serta kolega kembali bermain ditempat tersebut. 

"Soalnya Persija ini diterima di mana-mana kalau bertanding dan Alhamdulillah," ujarnya.

Iklan
0