Persib Bandung menggelar gim internal di Stadion Persib, Jumat (18/11). Pelatih Luis Milla mengaku puas dengan performa yang ditunjukkan anak asuhnya.
Gim internal dimainkan selama 2x30 menit. Hasilnya, tim hijau yang dihuni Ciro Alves mampu menang telak atas tim biru dengan skor 4-1.
"Di gim internal ini, saya ingin melihat bagaimana sikap, konsentrasi dan intensitas pemain. Itu semuanya dilakukan oleh pemain dengan bagus sekali. Kami sangat puas dengan hasil latihan pagi [kemarin]," kata Milla.
Sejatinya, Milla menginginkan Persib melangsungkan laga uji coba kontra klub Liga 1. Akan tetapi, Maung Bandung tidak menemukan lawan.
"Setelah tidak mendapat tim selevel untuk uji tanding, akhirnya kami melakukan gim internal [kemarin]," ujar sosok asal Spanyol tersebut.
PSIS menang telak
Berbeda dengan Persib yang melaksanakan gim internal, PSIS Semarang menggelar laga uji coba lawan tim Liga 3 Raga Putra Menoreh FC di Stadion Citarum, Jumat (18/11). Laskar Mahesa Jenar menang sembilan gol tanpa balas.
Meski menang telak, pelatih PSIS Ian Andrew Gillan tidak begitu peduli. Menurutnya, paling penting melihat penampilan semua pasukannya di laga uji coba tersebut.
"Latih tanding kali ini bukan soal hasil, namun progres pemain PSIS selama kompetisi masih berhenti. Dan sampai saat ini progres terus naik," ucap Andrew.
Sampai sekarang masih belum diketahui kapan kembali bergulirnya Liga 1 2022/23. Kompetisi sepakbola kasta teratas Tanah Air tersebut sudah berhenti sejak terjadinya tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022.


