PersebayaPersebaya Official

Persebaya Surabaya Andalkan Pemain Lokal Di Piala Menpora 2021

Persebaya Surabaya, dipastikan tidak menggunakan pemain asing pada Piala Menpora 2021. Skuad Aji Santoso tersebut turun dengan 100 persen pilar lokal.

Situasi tersebut karena Persebaya, sekarang tidak memiliki pemain asing sama sekali. Seluruh legiun impor yang dimiliki sudah angkat kaki sejak beberapa bulan lalu.

Makan Konate, David da Silva, Aryn Williams, dan Mahmoud Eid, merupakan pemain asing yang membela Persebaya pada musim 2020. Namun, mereka kini telah berlabuh ke klub barunya masing-masing.

"Pemain asing belum kami pikirkan, kompetisi juga belum jelas. Kami bukan ragu, tetapi faktanya sampai saat ini belum ada kepastian," kata manajer Persebaya Candra Wahyudi.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB), menjadikan Piala Menpora, sebagai gambaran kepada kepolisian untuk kompetisi musim 2021. Protokol kesehatan ketat diterapkan selama ajang tersebut berlangsung.

Suporter juga dilarang datang ke stadion. PSSI telah memutuskan semua pertandingan Piala Menpora, dilangsungkan tanpa penonton dan tidak boleh ada nonton bareng (nobar).

Persebaya SurabayaPersebaya Official

Bila ada yang melanggar, kepolisian bisa mencabut izin Piala Menpora dan juga berdampak terhadap penyelenggaran kompetisi musim 2021. Oleh karena itu, PSSI dan PT LIB meminta semua pihak mematuhi aturan yang sudah ditetapkan.

Rencananya, Piala Menpora dilangsungkan pada 21 Maret sampai dengan 25 April mendatang. Adapun kontestan yang berpartisipasi adalah seluruh klub Liga 1.

Nantinya, 18 klub Liga 1 tersebut dibagi ke dalam empat grup yang berbeda. Babak penyisihan Piala Menpora, bakal dilangsungkan di Solo, Bandung, Sleman, dan Malang.

Persiapan telah dilakukan Persebaya untuk menghadapi Piala Menpora. Namun, belum semua pemain dapat ambil bagian dalam latihan yang dilangsungkan kemarin (4/3).

Para pemain tersebut absen karena alasan yang berbeda.  Koko Ari Araya, Arif Satria, Rizky Ridho, dan Rachmat Irianto, sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di timnas Indonesia. 

Sementara Muhammad Hidayat, Ricky Kambuaya, dan Alwi Slamat, masih berada di kampung halamannya masing-masing. "Mereka pasti kembali, karena butuh waktu juga untuk mereka datang dari luar pulau Jawa," ujarnya.

Iklan
0