Manajer Manchester City Pep Guardiola menyatakan dirinya memiliki "hubungan yang baik" dengan arsitek Tottenham Hotspur Jose Mourinho, meski ada persaingan yang historis di antara mereka.
Ketika Guardiola menangani Barcelona dan Mourinho melatih Real Madrid, keduanya dilukiskan oleh media sebagai "musuh bebuyutan."
Rivalitas mereka muncul lagi beberapa tahun kemudian ketika Guardiola bergabung ke Etihad Stadium pada 2016, dengan Mourinho kemudian datang ke Manchester United pada musim panas yang sama.
Tapi, Guardiola mengatakan bahwa "permusuhan" dirinya dengan Mourinho telah mereda baru-baru ini dan pelatih asal Spanyol itu senang karena tidak banyak perhatian yang diberikan kepada keduanya jelang pertandingan pada akhir pekan ini.
"Tentu saja, saya lebih suka ini. Saya tidak suka menjadi pusat perhatian," ujar Guardiola dalam sebuah konferensi pers.




"Saya menikmati melakukan pekerjaan saya, sesi latihan, tanpa konferensi pers. Permainan ini mengatakan dengan sendirinya, tapi kami harus melakukannya. Untuk bisnis, untuk iklan, Anda harus melakukannya."
"Saya adalah manajer yang tidak berbicara tentang sesuatu yang buruk tentang manajer [atau] klub lain. Saya di sini berbicara tentang sepakbola; itulah mengapa saya ada di sini dan mengapa saya menjadi seorang manajer."
"Mungkin Anda mengharapkannya, atau menyukainya, tapi mengapa kami harus bersaing dengan semua manajer yang kami miliki?"
"Saya tenang. Saya memilih untuk tidak terlibat. Saya memiliki hubungan yang baik dengan dia. Kami bisa setuju atau tidak setuju, tapi itu bukan masalah besar."
Persaingan mereka sebenarnya dimulai ketika Inter Milan, yang dilatih Mourinho, menyingkirkan Barcelona dari semi-final Liga Champions 2010, namun mencapai puncaknya di Spanyol.
Ketika masih di Spanyol, Guardiola dan Mourinho bersaing langsung untuk memperebutkan gelar Spanyol dan Eropa, dan pelatih asal Portugal itu sering menyulut api dengan komentarnya di konferensi pers.
Saksikan Tayangan Langsung Dan Cuplikan Pertandingan Kompetisi Top Dunia mulai Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Belanda, Copa Libertadores hingga UEFA Nations League hanya di www.mola.tv dan Simak Jadwal Lengkap Pertandingan di Instagram @molatv.sport dan KLIK UNTUK BERLANGGANAN !
Baca juga: Cara Mudah Berlangganan Mola TV & Nonton Siaran Langsung Liga Inggris
