Michael Krmencik - Persija JakartaMedia Persija

Penyerang Persija Jakarta Michael Krmencik Yang Tidak Egois

Michael Krmencik membuka alasannya tampil berbeda pada laga Persija Jakarta kontra Bhayangkara FC. Ia ingin membantu Hanno Behrens dan Abdulla Yusuf Helal untuk mencetak gol.

Beberapa kali, Krmencik terlihat bermain agak melebar untuk menempati posisi sayap. Padahal, tempat asli pesepakbola berusia 29 tahun tersebut adalah penyerang tengah.

Pertandingan tersebut tuntas untuk kemenangan Persija dengan skor 2-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (3/9). Seluruh gol Macan Kemayoran dicetak Krmencik.

“Ada beberapa kesempatan di mana mereka bertukar posisi dengan saya. Jadi saya pikir kenapa tidak mencoba melakukan umpan silang saja ke mereka yang ada di tengah,” Krmencik dikutip laman resmi klub.

“Ini bukan arahan pelatih. Tapi keinginan kami yang bertekad mencetak gol. Sayangnya umpan silang saya tidak ada yang berbuah gol,” Krmencik menambahkan.

Sementara Firza Andika yang memberikan asisst untuk gol pertama Krmencik, mengaku puas. Menurutnya, penyerang berkebangsaan Republik Ceko tersebut tahu betul tempat yang pas buat dioper.

“Saya awalnya melihat ada tiga opsi, saat itu Hanno dikawal ketat dan Yusuf masih terlalu jauh. Saya sedikit kaget melihat Mikha [sapaan Krmencik] sudah berada di posisi yang tepat. Bersyukur dengan gol itu kami bisa mengubah keadaan,” ucap Firza.

Berkat kemenangan lawan Bhayangkara FC, Persija kini merangsek ke papan atas klasemen. Pasukan Thomas Doll tersebut menduduki peringkat lima dengan raihan 17 poin.

Selanjutnya, Persija akan bertandang ke markas Barito Putera pada pekan kesembilan Liga 1 2022/23. Duel tersebut dilaksanakan di Stadion Demang Lehman, Minggu (11/9).

Iklan
0