Marc Klok - Ezra Walian

Penyerang Persib Bandung Bertekad Lanjutkan Tren Positif Di Liga 1

Penyerang Persib Bandung Ezra Walian, menunjukkan penampilan gemilang saat Piala Menpora 2021. Ia pun ingin mempertahankannya di Liga 1 musim ini.

Ezra memang gagal membawa Persib menjadi juara Piala Menpora. Maung Bandung, dikalahkan Persija Jakarta pada laga final dengan agregat 4-1.

Namun, performa Ezra di Piala Menpora tetap layak mendapat apresiasi. Pesepakbola berdarah Belanda tersebut mampu mencetak tiga gol.

"Ya, saya harus melanjutkan itu, bekerja keras, bermain dengan baik dan juga bersama tim, kami harus bisa bermain dengan lebih baik," kata Ezra kepada awak media.

"Setiap saat, setiap latihan selalu membaik jadi besar. Harapan saya ketika liga dimulai kami bisa melanjutkan performa ketika kami mengakhiri [Piala Menpora]," Ezra menambahkan.

Selebrasi Persib Bandung - Ezra WalianPT. LIB

Selain itu, Ezra mengaku tidak sabar untuk memulai persiapan Liga 1 musim ini. Maung Bandung, bakal menggelar latihan perdana usai libur pada Senin (24/5).

"Setelah jeda, semua berkumpul lagi dan semuanya senang karena bisa berlatih lagi. Jadi diharapkan Senin nanti semuanya bisa datang," ucap eks PSM Makassar tersebut.

Lebih lanjut, Ezra menyebut dalam kondisi baik. Meski, ia dan para pemain Persib yang lain tidak melakukan latihan bersama hampir satu bulan.

Keadaan tersebut karena Ezra tetap menjalankan latihan mandiri selama masa libur. Tim pelatih memang memerintahkan seluruh pemain untuk berlatih dari kediaman masing-masing.

"Kami terus berlatih setiap hari karena mendapat program dari pelatih, kamu harus tetap berlatih setiap hari dan saya rasa kondisi kami tetap bagus," ujarnya.

Dijadwalkan Liga 1 musim ini mulai berlangsung pada 3 Juli mendatang. PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB), sedang berupaya untuk mendapatkan izin dari kepolisian untuk menggelar kompetisi sepakbola kasta teratas nasional tersebut.

Iklan
0