Produsen olahraga Tanah Air, Mills, melebarkan sayapnya sampai benua Eropa. Mereka meneken kerja sama dengan klub asal Inggris, Tranmere Rovers.
Kerja sama tersebut diharapkan membuat Mills, semakin dikenal. Mengingat, selama ini mereka baru berkecimpung di dunia olahraga Tanah Air.
“Mills merasa bangga mendapat kepercayaan sebagai mitra Tranmere Rovers, klub dengan sejarah panjang di persepakbolaan Inggris yang berdiri sejak 1884," kata CEO PT Mitra Kreasi Garmen (Mills Sport), Ahau.
"Kami berharap, kerja sama Mills dan Tranmere semakin mengangkat citra produk Indonesia di mata pelaku bisnis internasional. Mills mengucapkan terima kasih kepada Santini Group yang membantu mewujudkan kerja sama ini," Ahau menambahkan.
Pada kesempatan yang sama, Wandi Wanandi dari Santini Group selaku pemilik saham Tranmere Rovers mengungkapkan alasan klubnya memilih Mills sebagai pemasok apparel tim mulai musim depan. Menurutnya, hal ini memajukan produk dalam negeri.
“Santini Group ingin membantu produk Indonesia, khususnya Usaha Kecil dan Menengah (UKM), untuk bisa menembus pasar Inggris dan luar negeri umumnya,” ucap Wandi.
Saat ini, Tranmere Rovers berkompetisi di League Two atau kasta keempat dalam piramida sepakbola Liga Inggris. Klub berjulukan Super White tersebut berada di peringkat tujuh klasemen.
Menjalin kerja sama sebagai partner produksi jersey dan apparel Tranmere Rovers menunjukkan tren positif yang terus menanjak dari Mills selama setahun terakhir. Setelah mendapat amanat menjadi apparel resmi timnas Indonesia pada awal 2020, Mills kemudian merambah ke klub-klub lokal.
Dari Liga 1, Mills menjalin kerja sama dengan Bhayangkara FC. Sementara di Liga 2 ada Sulut United FC, PSG Pati, dan Dewa United FC. Di luar sepakbola, Bali United Basketball Club pun memantapkan menjadi partner Mills.


