Chelsea celebrating Cole Palmer goal 2023-24Getty Images

Penalti Cole Palmer Perpanjang Catatan Kemenangan Chelsea Di Liga Primer

  • Chelsea melanjutkan kemenangan di Liga Primer
  • Palmer menjadi bintang kemenangan The Blues
  • Mendapat modal bagus untuk bangkit di Piala Liga

APA YANG TERJADI?

Chelsea melanjutkan tren positif di Liga Primer Inggris setelah mencatat kemenangan tipis 1-0 atas Fulham di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (13/1) malam WIB, dalam derbi London.

Kemenangan itu setidaknya mengobati kekecewaan usai dikalahkan Middlesbrough 1-0 pada laga leg pertama semi-final Piala Liga Inggris. Setidaknya kemenangan ini membuat tekanan kepada Mauricio Pochettino berkurang setelah hasil mengecewakan di Piala Liga Inggris.

Chelsea memperlihatkan skema permainan agresif sejak menit pertama. Selepas mendapatkan sejumlah peluang, Chelsea akhirnya membuka keunggulan melalui eksekusi penalti Cole Palmer menjelang babak pertama usai. Hadiah penalti diberikan wasit, menyusul pelanggaran Issa Diop terhadap Raheem Sterling.

Permainan Chelsea tidak berubah di babak kedua. Sterling nyaris menggandakan keunggulan, tapi sundulannya menghajar tiang. Skor 1-0 ini tidak mengalami perubahan hingga pertandingan berakhir.

GAMBARAN BESAR

Tiga kemenangan beruntun di Liga Primer mengangkat posisi Chelsea ke peringkat kedelapan klasemen sementara usai mengoleksi 31 poin. Sedangkan Fulham yang sebelumnya menaklukkan Arsenal di Liga Primer, tidak beranjak dari posisi ke-13 dengan 24 angka.

DALAM FOTO

Cole Palmer Antonee Robinson Chelsea 2023-24GettyMauricio Pochettino Chelsea 2023-24Getty Images

SELANJUTNYA BUAT CHELSEA DAN FULHAM

Kedua tim selanjutnya akan mengalihkan fokus mereka ke leg kedua semi-final Piala Liga Inggris. Chelsea akan menjamu Middlesbrough, Rabu (24/1) dini hari WIB, untuk mengejar defisit 1-0. Sedangkan Fulham menyambut kedatangan Liverpool keesokan harinya setelah tertinggal 2-1 di leg pertama.

SUSUNAN PEMAIN

Chelsea: Djordje Petrovic; Malo Gusto, Axel Disasi, Thiago Silva, Levi Colwill, Enzo Fernandez, Moises Caicedo, Cole Palmer, Conor Gallagher, Raheem Sterling, Armando Broja.

Fulham: Bernd Leno; Antonee Robinson, Issa Diop, Tosin Adarabioyo, Kenny Tete, Tom Cairney, Joao Palhinha, Wilian, Andreas Pereira, Harry Wilson, Raul Jimenez.

Iklan
0