Didier DeschampsGetty Images

Pembelaan Didier Deschamps Bawa Pemain Prancis Cedera Ke Piala Dunia 2022

Pelatih Prancis Didier Deschamps angkat bicara memanggil pemain yang cedera untuk Piala Dunia 2022. Ia yakin anak asuhnya dapat pulih saat ajang tersebut berlangsung.

Prancis sudah mengumumkan 26 pemain yang dibawa buat Piala Dunia 2022. Dalam daftar tersebut ada tiga pemain yang masih cedera yakni Raphael Varane, Karim Benzema, dan Presnel Kimpembe.

Varane mengalami cedera ketika memperkuat Manchester United lawan Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris, 22 Oktober 2022. Bahkan ia terlihat menangis waktu keluar lapangan.

"Cederanya Varane memang sedikit lebih lama. Namun, dia akan tersedia pada laga pertama melawan Australia jika semuanya baik-baik saja," kata Deschamps dikutip Metro.

Sedangkan, Benzema masih berjuang pulih dari cedera. Meski, ia sempat turun sebagai pemain pengganti saat Real Madrid mengalahkan Celtic 5-1 di Liga Champions, 2 November 2022.

Benzema tidak bermain ketika Real Madrid dikalahkan Rayo Vallecano 3-2, pada 7 November 2022. Ia juga dipastikan absen melawan Cadiz akhir pekan ini.

"Benzema mengalami cedera ringan. Tapi, dia sadar betul jika Piala Dunia adalah momen yang sangat penting. Benzema melakukan segalanya, seperti semua pemain, untuk bugar 100 persen. Dia mungkin terlalu banyak tampil dalam satu periode. Benzema tidak menolak untuk tampil bersama Madrid."

Kimpembe menjadi pemain terakhir yang masih dibabat cedera. Akan tetapi, Deschamps yakin betul bek Paris Saint-Germain tersebut lebih cepat pulih dibanding Varane dan Benzema.

"Itu adalah kasus yang berbeda. Kondisi Presnel Kimpembe tidak terlalu mengkhawatirkan. Dia sudah bermain untuk PSG pada pekan ini." ucap sosok berusia 54 tahun tersebut.

Prancis mengusung misi mempertahankan gelar Piala Dunia yang didapatkannya pada 2018. Pada edisi tahun ini Les Bleus tergabung di Grup D bersama Australia, Denmark, dan Tunisia.

Iklan
0