Vic Hermans - pelatih timnas futsal IndonesiaMuhamad Rais Adnan

Pelatih Timnas Futsal Indonesia Akui Timnya Memang Layak Kalah


OLEH   MUHAMMAD RIDWAN

Pelatih timnas futsal Indonesia Vic Hermans, membeberkan alasan timnya takluk 3-2 dari Myanmar. Akibat kekalahan tersebut Bambang Bayu Saptaji serta kolega harus mengubur impiannya melangkah ke semi-final. 

Menurut Vic, armadanya bermain kurang fokus sehingga peluang-peluang yang ada di depan tidak dapat diselesaikan secara baik. Selain itu, ia menyebutkan Myanmar tampil gemilang dengan memanfaatkan kesalahan yang dilakukan timnya. 

"Myanmar memang pantas menang. Kami kurang bertahan situasi ini terulang seperti lawan Vietnam. Kami juga kalah saat pemain satu lawan satu," kata Vic.

Pria asal Belanda tersebut menjelaskan, pasukannya sudah berusaha mengubah strategi pada babak kedua. Akan tetapi, upaya yang dilakukan ini tetap saja tak dapat menembus benteng pertahanan Myanmar.

"Di babak kedua kami coba maksimalkan pivot tapi rencana gagal. Setelah itu powerplay dan juga tak membuahkan hasil. Sekali lagi, Myanmar pantas menang," ucapnya.

Akibat kegagalan ini, timnas futsal Indonesia juga tak bisa tampil di Piala Asia Futsal tahun depan. Mengingat hanya tim semi-finalis yang mendapatkan jatah ke ajang tersebut.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0