I Putu Gede - Perseru Serui

Pelatih Perseru Serui Anggap Kemenangan Lebih Penting Dari Cetak Banyak Gol

Pelatih Perseru Serui I Puti Gede, tak mau ambil pusing timnya mempunyai torehan paling sedikit dalam urusan mencetak gol. Menurutnya, hal ini biasa terjadi di dunia sepakbola.

Dari sembilan pertandingan yang digelar Perseru hanya mampu menghasilkan empat gol. Pencapaian tersebut membuat Cenderawasih Jingga, menjadi kontestan paling sedikit menjebol gawang lawan.

Akan tetapi, bukan hanya seret dalam urusan cetak gol saja. Melainkan, Perseru juga menorehkan prestasi lainnya, menjadi kesebelasan yang paling sedikit dibobol gawangnya di musim ini.

Sejauh ini, Perseru baru kebobolan lima kali. Kini Silvio Escobar serta kolega, menempati peringkat 15 mengumpulkan 11 angka, atau terpaut enam poin dari Persipura Jayapura yang berada di pucuk klasemen.

"Saat lawan PS Tira, paling tidak ada sembilan peluang. Tetapi, hanya satu yang membuahkan gol. Saya tak mempersoalkan meski satu gol yang tercipta, itu sudah bisa membawa kami meraih kemenangan," kata Putu Gede dikutip dari laman Liga 1.

Perseru sukses meraih kemenangan tandang perdana ketika melawat ke markas PS TIRA beberapa hari lalu. Djamel Boerstra, menjadi pahlawan dalam laga tersebut lewat gol semata wayang yang diukirnya.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Mantan Bomber Juventus Terancam Enam Tahun Penjara
2.PSSI Tunjuk Manajer Baru Untuk Timnas U-19
3.Latih Napoli, Carlo Ancelotti Langsung Sasar Tiga Nama
4.Alvaro Morata Temui Petinggi Juventus
5.Mengenang Skuat Treble Inter Milan 2010
Iklan
0