Gerard Pique Xavi Barcelona 2021-22Getty

'Saya Sudah Berusaha Jujur' - Pelatih Barcelona Xavi Puji Gerard Pique Setelah Umumkan Pensiun

Bos Barcelona Xavi mengatakan dia sudah berusaja jujur ​​​​kepada Gerard Pique tentang masa depannya di tim menyusul pengumuman sang bek bahwa dia akan pensiun.

Pique mengkonfirmasi pada Kamis (4/11) bahwa ia akan mengakhiri karier bermainnya dalam waktu dekat, dengan pertandingan akhir pekan lawan Almeria akan menjadi yang terakhir.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Pique baru tampil lima kali di La Liga Spanyol musim ini, hanya tiga kali sebagai starter.

Xavi mengatakan dia menghormati keputusan mantan rekan setimnya itu untuk pensiun dan mengatakan dia telah berbicara jujur ​​kepada sang bek tentang tempatnya di tim.

"Pique adalah pemain yang masih memiliki kontrak dan yang bisa melanjutkan di klub, jadi sikapnya menunjukkan kehebatan yang spektakuler. Kami melakukan percakapan pribadi di awal musim panas. Saya harus menjelaskannya. Saya harus menjelaskan keinginan saya kepadanya dan itu adalah salah satu momen tersulit yang harus saya lakukan sebagai pelatih," ujar Xavi kepada wartawan.

"Kami mendengar tentang keputusan Pique pekan ini. Tentunya saya memiliki bobot penting dalam membuat keputusan ini, tapi kenyataannya adalah bahwa saya harus membuat keputusan dan dalam banyak situasi orang lain bermain lebih dari Pique. Bagi saya, itu tidak melegakan bahwa dia pergi sekarang."

"Ini adalah keputusan pribadi bagi dia, karena keadaan dan karena percakapan yang kami lakukan di musim panas. Saya sudah berusaha jujur ​​kepada Pique...Pesepakbola selalu merasa ketika Anda tidak memasang dia bermain, pelatih yang harus disalahkan."

Pemain-pemain seperti Jules Kounde, Ronald Araujo, Andreas Christensen, dan Eric Garcia semuanya mengungguli Pique untuk mendapatkan tempat di starting XI.

Kontrak pemain internasional Spanyol itu akan habis pada musim panas mendatang, tapi dia akan mengakhiri karirnya lebih cepat dari itu.

Iklan