Ezra Walian disebut bakal segera memenuhi panggilan timnas Indonesia U-23 untuk persiapan kualifikasi Piala Asia U-23. Dijadwalkan pekan depan pilar RKC Waalwijk itu mendarat di tanah air.
Kabar tersebut disampaikan langsung asisn delegasi timnas Indonesia U-23 Sumardji. Menurutnya, Ezra sudah mendapatkan izin dari klubnya untuk bergabung dengan skuat racikan Indra Sjafri.
Selain Ezra, ada dua pemain lain yang bermain di luar negeri yang turut dipanggil ke timnas Indonesia U-23. Mereka adalah Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk), dan Saddil Ramdani (Pahang FA).
Egy dan Saddil dikabarkan juga bakal memenuhi panggilan timnas Indonesia U-23. Mereka rencananya beberapa hari ke depan gabung dengan Andy Setyo dan kawan-kawan yang sudah mulai berlatih sejak 4 Maret 2019.
"Ya, [Ezra] sudah bisa ikut. Dia pekan depan bisa bergabung. Saya coba cek dulu nanti tanggal kedatangannya dia. Tapi dia bisa ikut," kata Sumardji.
Pada kualifikasi Piala Asia U-23, timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup K. Dalam grup tersebut Garuda Muda akan menghadapi Vietnam, Thailand, dan Brunei Darussalam, yang berlangsung pada 22-26 Maret 2019.
Goal Indonesia

