Selebrasi Paulo Sergio - Bhayangkara FCAbi Yazid / Goal

Paulo Sergio Dukung Ilija Spasojevic Balik Ke Bhayangkara FC

Nasib Ilija Spasojevic bersama Bali United semakin tak menentu. Kedatangan penyerang asal Belanda Melvin Platje, yang tinggal menunggu hasil dari tes medis menjadi salah satu penyebabnya.

Selain itu, Spaso dirasa gagal menunjukkan performa impresifnya di Bali United. Terbukti, dari sembilan pertandingan yang dimainkannya, ia hanya mampu mencetak dua gol.

Situasi tersebut membuat Paulo Sergio, angkat bicara. Gelandang serang asal Portugal ini menginginkan Spaso bisa kembali berseragam Bhayangkara FC seperti musim lalu. 

"Tentu saja saya ingin Spaso kembali. Karena dia teman yang baik, kami juga partner yang bagus. Jadi sangat senang jika dia kembali lagi," kata Paulo dikutip dari laman Liga 1.

"Selalu spesial bermain bersama Spaso. Kami Selalu bermain bersama, merasakan kemenangan bersama, merasakan juara bersama," tambahnya.

Pada musim lalu, kolaborasi Paulo dan Spaso memang menjadi momok yang menakutkan bagi barisan balakang lawan. Bahkan, mereka mampu mempersembahkan gelar kompetisi kasta teratas Tanah Air.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Mengapa Jepang Berhak Lolos Ke 16 Besar Piala Dunia 2018?
2.Anak Kena Pukul Oknum The Jakmania, Menpora Tempuh Jalur Hukum
3.Babak 16 Besar Piala Dunia 2018: Neraka Di Sisi Kiri
4.Manchester United Bidik Kiper 35 Tahun Lee Grant
5.Tangis & Duka: Ekspresi Kegetiran Fans Jerman
Footer Banner Piala Dunia 2018
Iklan
0