ParaticiSky

Tinggalkan Juventus, Fabio Paratici Gabung Tottenham Hotspur Pekan Ini

Goal dapat mengonfirmasi bahwa Fabio Paratici akan menandatangani kesepakatan untuk menjadi direktur olahraga baru Tottenham Hotspur pekan ini.

Paratici menghabiskan 11 tahun terakhir menjabat sebagai chief football officer Juventus, namun secara resmi berpisah dengan Bianconeri pekan lalu sembari menyatakan ingin mencari tantangan baru.

Spurs sekarang tinggal selangkah lagi mengamankan jasa pria 48 tahun tersebut sebagai bagian dari rencana mereka untuk kampanye musim 2021/22.

Goal juga memahami bahwa Paratici akan terbang ke London dalam beberapa hari ke depan, sebelum menandatangani kontrak jangka panjang dengan Tottenham.

Kedua pihak telah menggelar diskusi mengenai persyaratan dalam kontrak, dengan Paratici akan berperan sebagai perantara antara pemilik klub, Daniel Levy dan siapa pun yang ditunjuk sebagai manajer baru Spurs mulai musim depan.

Antonio Conte sempat diperkirakan akan menjadi manajer baru Tottenham setelah meninggalkan Inter bulan lalu, yang akan membuatnya bereuni dengan Paratici sejak berpisah dengan Juve pada 2014 lalu.

The Lilywhites mengadakan negosiasi dengan pelatih berusia 51 tahun tersebut, namun terkendala dengan beberapa persyaratan sehingga menemui jalan buntu.

Goal telah melaporkan bahwa Conte bakal mengundurkan diri dari prospek menjadi manajer Spurs karena tidak mendapat jaminan akan adanya anggaran transfer yang cukup besar, serta juga Spurs tidak bisa memastikan masa depan Harry Kane.

Paratici bergabung dengan manajemen Juve pada 2010 dan raksasa Serie A itu sukses memenangkan 11 trofi, termasuk sembilan Scudetto beruntun.

Ia bekerja sama dengan mantan pimpinan eksekutif Beppe Marotta untuk menangani transfer klub, dan berhasil mendapatkan Cristiano Ronaldo, yang pindah ke Allianz Stadium dengan rekor klub €100 juta dari Real Madrid pada 2018.

Kekuatan Juve agak menurun pada 2020/21 saat Inter mampu merebut Scudetto dari mereka dan kontrak Paratici tidak diperpanjang, namun mereka berpisah dengan raihan Coppa Italia pada Mei lalu.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0