Niccolò Barella CagliariGetty Images

Nicolo Barella Menuju Manchester United?

Gelandang Cagliari Calcio Nicolo Barella dikabarkan akan sulit mengatakan tidak kepada Manchester United jika klub Liga Primer Inggris itu mengajukan tawaran terhadap dirinya.

Barella sempat santer dihubung-hubungkan dengan Chelsea dan Inter Milan dalam beberapa pekan terakhir, namun seperti dilansir Gazzetta dello Sport, The Red Devils tertarik mendatangkan sang gelandang ke Old Trafford.

Barella, yang merupakan lulusan akademi Cagliari, sudah tampil 22 kali di berbagai ajang kompetisi pada musim ini, termasuk 19 di Serie A Italia.

Pada pekan lalu, tersiar kabar kalau Cagliari membenderol Barella seharga £50 juta.

Jika United jadi mengajukan tawaran resmi, sulit bagi pemain asal Italia berusia 21 tahun itu untuk menolaknya.

Footer VideoGoal Indonesia
ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Emiliano Sala Sempat Kirim Pesan Hilang Kontak
2.Daftar Pemain Persija Jakarta Untuk Liga Champions Asia
3.Marcus Rashford Berpotensi Pensiun Dini
4.Marcelo Minta Dijual Ke Juventus
5.Swafoto Di Pesawat Pribadi, Cristiano Ronaldo Tuai Kecaman
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
9306300dd07f62aeda29fa8444afd8ffa61ccd05
Iklan
0