Neymar-Brazil-2022Getty

Neymar Tidak Sebut Inggris Sebagai Rival Utama Brasil Di Piala Dunia 2022

Neymar mengatakan dirinya yakin dengan Piala Dunia yang "sangat spesial" bersama Brasil, dan dia mencoret Inggris sebagai salah satu rival utama di turnamen yang akan berlangsung di Qatar itu.

Berbicara jelang penampilan Brasil di Piala Dunia di Qatar, Neymar berbicara tentang peluang mereka untuk merebut gelar yang keenam. Pemain berusia 30 tahun itu juga membahas siapa yang menurutnya akan menjadi rival utama Brasil, dan tidak ada nama finalis 2020 Inggris di dalam daftarnya.

"Beberapa yang saya mainkan adalah spesial bagi saya, salah satunya karena Brasil menjadi tuan rumah dan yang lainnya karena itu adalah Piala Dunia kedua saya. Dan, saya yakin yang ini juga akan sangat istimewa," ujar Neymar dalam wawancara dengan The Guardian.

"Piala Dunia penuh dengan kejutan. Anda mendapatkan tim yang secara tidak terduga melaju sangat jauh dalam kompetisi, bahkan jika banyak yang tidak yakin pada mereka. Tapi, saya yakin favoritnya adalah Argentina, Jerman, Spanyol, dan Prancis. Saya pikir keempat tim itu bersama dengan Brasil sepenuhnya mampu mencapai final."

Ditekankan tentang peluang Inggris bersaing memperebutkan trofi, Neymar menjawab: "Saya benar-benar lupa tentang Inggris, tapi jelas mereka memiliki peluang!"

Turnamen Neymar pada 2014 di negara asalnya berakhir dengan air mata karena cedera punggung serius yang dideritanya di perempat-final mengakhiri penampilannya. Kini, berusia 30 tahun, ia kemungkinan berada di puncak kekuatannya dan memimpin tim Brasil yang menurut banyak orang mampu memenangkan trofi lagi.

Brasil memulai Piala Dunia dengan menghadapi Serbia di Grup G pada pekan depan.

Iklan
0