Shin Tae-yong - AFF Suzuki Cup 2020ช้างศึก

Muhammad Rafli 'Pemain Titipan'? Shin Tae-Yong Ungkap Alasan Panggil Sang Striker Ke Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkap alasan dirinya memanggil striker Muhammad Rafli masuk skuad Timnas Indonesia vs Curacao.

Rafli, striker Arema FC, menjadi salah satu dari 23 pemain yang diundang Shin Tae-yong ke skuad Garuda dalam kalender FIFA Matchday yang bakal digelar Sabtu (24/9) dan Selasa (27/9) mendatang, masing-masing di Stadion Gelora Bandung Lautan Api dan Stadion Pakansari Bogor.

Keputusan ini mengundang komentar miring dari warganet, yang merasa Rafli tak layak masuk Timnas Indonesia karena belum sekalipun menyumbang gol & assist buat Arema di Liga 1 2022/23.

Beberapa warganet bahkan menyebut penyerang 23 tahun tersebut sebagai "pemain titipan" saat pengumuman skuad Timnas Indonesia 17 September lalu.

Shin Tae-yong pun mengklarifikasi keputusannya untuk memanggil Rafli ke skuad Garuda.

"Saya memang percaya kepada Rafli, selama ini dia juga sudah beberapa kali TC [pemusatan latihan] dan beberapa turnamen. Saya merasa dia punya potensi dan fisik yang bagus," jelas Shin Tae-yong ketika ditanya GOAL Indonesia dalam jumpa pers pra-pertandingan.

"Saat ini, memang performa Rafli belum baik di liga, tetapi sebagai pelatih saya melihat tim secara menyeluruh, bukan satu bagian kecil saja."

Muhammad Rafli - Arema FCAbi Yazid / Goal

"Jadi tolong jangan salah sangka, karena saya melihat semuanya, bukan individu pemain," pungkas pelatih 51 tahun tersebut.

Iklan
0