Mykhailo Mudryk Shakhtar Donetsk 2022-23Getty

Ditolak! Tawaran Mewah Arsenal Untuk Mykhailo Mudryk Mentah Di Tangan Shakhtar Donetsk

Arsenal masih jauh dari upaya mereka untuk bisa merekrut Mykhailo Mudryk setelah tawaran £55 juta mereka ditolak oleh raksasa Ukraina, Shakhtar Donetsk.

Mikel Arteta dan The Gunners terjun ke bursa transfer untuk mencari penyerang bari setelah Gabriel Jesus cedera dan kemungkinan harus absen hingga setidaknya akhir Februari.

Mudryk yang berusia 21 tahun masuk dalam daftar teratas target transfer mereka, namun usaha klub Liga Primer Inggris itu cukup sulit setelah tawaran resmi pertama mereka ditolak.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Seberapa besar peluang Mudryk ke Arsenal?

Meski Shakhtar menolak, kemungkinan Arsenal akan kembali dengan tawaran kedua dalam beberapa hari ke depan. Ketertarikan mereka pada Mudryk tetap tinggi dan negosiasi antara kedua klub sedang berlangsung seiring berjalannya waktu menuju jendela transfer Januari.

Transfer ini bisa menjadi ideal karena Mudryk memang sangat ingin pindah ke Inggris. Ia bahkan terang-terangan menggoda The Gunners agar mendekatinya di masa lalu melalui unggahan media sosial, mengatakan dirinya merupakan penggemar Arsenal.

Rekor Mudryk sejauh ini

Mudryk tampil mengesankan sejak melakoni debutnya di tim utama Shakhtar tiga tahun lalu. Musim 2022/23 ini, penggawa internasional Ukraina itu menjadi salah satu tulang punggung tim.

Dari total 13 penampilan di Liga Primer Ukraina sejauh ini, Mudryk menunjukkan tingkat produktivitas yang mengesankan bermain sebagai penyerang sayap dengan mengemas delapan gol.

Iklan