Jose Mourinho memuji penampilan dua pemain asal Argentina, Giovani Lo Celso dan Erik Lamela, ketika Tottenham Hotspur meraih kemenangan 2-1 atas Middlesbrough di partai ulangan putaran ketiga Piala FA, Rabu (15/1) dini hari WIB.
Lo Celso dan Lamela menyumbang gol untuk kemenangan Spurs, yang kemudian akan bertemu dengan Southampton di putaran keempat.
Dua legenda Spurs, Ossie Ardiles dan Ricky Villa, pernah membawa klub sukses di kompetisi ini. Mourinho yakin kedua mantan pemain itu akan bangga dengan performa Lo Celso dan Lamela.
"Apakah Anda ingin saya memanggil Ardiles dan Villa?" ujar Mourinho sembari tertawa.
"Tidak. Mereka bermain sangat bagus. Saya yakin Ardiles dan Villa tidak akan malu dengan mereka."
"Mereka bermain sangat bagus. Tim bermain sangat bagus, terutama di babak pertama."
"Tapi, saya senang dengan [penampilan] Lamela dan Gio. Lamela absen sudah begitu lama, ia kembali perlahan-lahan."
"Bermain 20 menit di sini, setengah jam lawan Liverpool, dan 90 menit di sini. Anda lihat kebugarannya datang."
"Dan, Gio lagi perlahan-lahan. Ia tampil sangat bagus lawan Liverpool dan juga sangat bagus di sini."
"Saya senang dengan anak-anak. Mereka bermain dengan intens. Dan, saya senang dengan hasil tentunya."




