Luka Modric menyatakan siap bertahan di Real Madrid untuk musim 2020/21 dan seterusnya, namun mengakui sejauh ini belum ada tawaran mengenai perpanjangan kontraknya.
Gelandang berusia 34 tahun tersebut memainkan peran kunci di balik kesuksesan Los Blancos memastikan gelar juara La Liga musim ini, dengan menunjukkan bentuk permainan terbaiknya selama putaran kedua kompetisi.
Kontrak Modric memang baru akan berakhir pada musim panas tahun depan, namun belum bisa menyikapi situasi yang akan terjadi selebihnya dan terkesan santai dalam menanggapi masa depannya.
"Satu yang pasti adalah bahwa saya akan bermain untuk Madrid hingga Juni 2021," kata penggawa internasional Kroasia itu kepada Sportske Novosti.
"Saya belum berbicara dengan klub dan tidak terburu-buru. Ketika saatnya tiba, kami akan bertemu dan mengklarifikasi rencana untuk melihat apa yang akan kami lakukan ke depannya. Tidak ada tekanan, sekarang yang terpenting adalah fokus pada Real Madrid lalu Euro 2020."
Modric, yang sudah berkostum Madrid sejak didatangkan dari Tottenham Hotspur pada 2012 lalu, menyatakan ingin pensiun di Santiago Bernabeu meski pada akhirnya itu akan menjadi keputusan klub.
"Siapa yang tidak mau [pensiun di Madrid]?" katanya. "Tapi masih harus dilihat apakah klub menginginkan itu. Real Madrid adalah rumah saya, namun Madrid memutuskan apa yang terbaik untuk klub. Saya tahu banyak gelandang yang tidak bisa bertahan di sini sampai berusia 35 tahun."
"Jika Madrid percaya saya bukan lagi pemain yang tepat, maka saya siap menerimanya," lanjutnya.
"Itu tidak akan mengubah perasaan saya terhadap klub. Namun meski begitu, saya berharap untuk bisa melanggar 'aturan' tersebut. Saya bekerja keras untuk datang ke Real, saya telah melalui segalanya dan tidak akan menyerah dengan mudah. Saya akan berjuang di lapangan agar layak dipertahankan."


