Manajemen Manchester United memutuskan untuk membatalkan niat mereka mendatangkan Adrien Rabiot setelah gelandang asal Prancis itu meminta gaji yang terlalu tinggi.
United ingin merekrut Rabiot, karena mereka tidak menemui titik terang untuk mendatangkan Frenkie de Jong dari Barcelona. Apalagi United sudah kehilangan kehilangan sejumlah pemain tengah seperti Nemanja Matic, Paul Pogba, Juan Mata, hingga Jesse Lingard.
Sebelumnya sempat dikabarkan United telah mencapai kesepakatan dengan Juventus terkait transfer Rabiot. Direktur sepakbola United John Murtough terbang ke Turin pekan lalu untuk menutup kesepakatan untuk Rabiot setelah Setan Merah menyetujui biaya transfer dengan Juventus yang awalnya sebesar £15 juta menjadi £20 juta.
Laman Manchester Evening News mewartakan, sumber dalam menginformasikan, keputusan membatalkan memboyong Rabiot terjadi setelah manajemen melakukan pembicaraan dengan agen sang pemain, Veronique, yang juga merupakan ibu pemain berusia 27 tahun itu. Rabiot disebut meminta gaji yang terlalu tinggi buat United.
Veronique selama ini dikenal sebagai sosok agen yang mempunyai reputasi menakutkan. Wanita berusia 63 tahun ini pernah bentrok dengan pelatih Paris Sait-Germain Laurent Blanc di tempat parkir. Setelah Rabiot memutuskan untuk meninggalkan PSG, ketua klub Nasser Al-Khelaifi merasa lega tidak harus berurusan dengan ibunya lagi.
Kegagalan mendapatkan tanda tangan Rabiot membuat rencana United semakin kacau, karena batas waktu transfer pada 1 September semakin dekat. Klub hanya membuat tiga penandatanganan sejauh musim panas ini, dan belum berhasil merekrut gelandang tengah.
United sebelumnya dikaitkan dengan sejumlah pemain, seperti penggawa Ajax Amsterdam Antony. Namun hingga kini belum ada kabar mengenai kelanjutan pembicaraan dengan Ajax maupun Antony setelah klub Eredivisie Belanda itu mematok harga tinggi.
Klub berbasis di Old Trafford ini juga dikatikan dengan Matheus Cunha. Penyerang asal Brasil tersebut hanya jadi pelapis di Atletico musim lalu. Atletico dikabarkan memberi banderol tidak kurang dari €50 juta.
Terakhir, United tengah mempertimbangkan untuk memboyong bintang Real Madrid Casemiro. Sampai saat ini belum ada tawaran resmi dari United kepada Madrid.
.jpg?auto=webp&format=pjpg&width=3840&quality=60)



