Mikel Arteta Eddie Nketiah Arsenal 2022-23

Mikel Arteta Jelaskan Tidak Ada Sebutan Pemain Pengganti Di Arsenal, Tapi Pemberi Dampak

  • Arsenal unggul lima poin di Liga Primer
  • Reiss Nelson mencetak gol kemenangan lawan Bournemouth
  • Gabriel Jesus tampil sebagai pemain pengganti di babak kedua di Fulham

APA YANG TERJADI? Itulah kata yang diperkenalkan pelatih asal Spanyol itu ke dalam kosa kata di sekitar kamps pemuncak klasemen Liga Primer Inggris saat dia ingin mengakhiri penantian 19 tahun klub untuk gelar liga.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Jadi, mengapa dia melakukannya?

APA YANG DIKATAKAN: "Itu adalah sesuatu yang ingin kami ubah," manajer Arsenal itu menjelaskan jelang pertandingan Liga Europa lawan Sporting CP, Jumat (17/3) dini hari WIB. "Saya berdiskusi dengan beberapa orang. Orang-orang di sekitar olahraga lain dan sepakbola kemudian kami diskusikan bersama tim."

"Kami ingin menemukan sesuatu yang khusus bagi kami. Saya pikir itu adalah cara terbaik untuk mengungkapkan perasaan kami tentang mereka [para pemain pengganti] dan bagaimana perasaan mereka terhadap tim, terutama pada hari pertandingan. Saya pikir cara kita menggambarkan itu sekarang lebih seperti yang kita inginkan. Jika Anda mengulanginya lebih banyak dan lebih banyak lagi dan Anda mendiskusikannya lebih banyak lagi, itu akan lebih dekat daripada hanya menjadi pemain pengganti."

DALAM FOTO:

Mikel Arteta 2022-23GettyFabio Vieira Mikel Arteta Arsenal 2022-23Arsenal-squad-post-Fulham-Clock-End-clock-replicaIG - zinchenko_96

GAMBARAN LEBIH BESAR: Penambahan kosakata terbaru di Arsenal adalah contoh lain dari Arteta yang berusaha membuat semua orang di sekitar skuad merasa nyaman dan menjadi bagian dari apa yang sedang terjadi.

Tapi apakah menurutnya hal-hal ini - seperti membawa replika jam terkenal Arsenal ke ruang ganti di Fulham pada Minggu - benar-benar membuat perbedaan dalam lingkungan olahraga elit?

"Saya tidak bisa mengukur itu," katanya. "Saya harus masuk ke otak mereka [untuk mencaritahu] dan sejauh ini kami tidak memiliki yang seperti itu. Itu sangat sulit. Ini [tentang] mengganti seseorang dan membuat tim lebih baik, atau melakukan hal-hal berbeda yang terkait dengan memenangkan pertandingan sepakbola. Pada akhirnya, mentalitas Anda seharusnya hanya itu, untuk memengaruhi permainan untuk dimenangkan. Itu saja, tidak ada yang lain."

APA SELANJUTNYA UNTUK ARSENAL? Pasukan Mikel Arteta akan menjamu Sporting di leg kedua pertandingan 16 besar Liga Europa.

Iklan