Lionel Messi, Barcelona, La Liga 2020-21Getty

Magis Lionel Messi Belum Habis! Superstar Barcelona Cetak Rekor Baru Di La Liga

Lionel Messi mencetak rekor lainnya di La Liga pada Selasa (16/3) dini hari WIB, dengan sang superstar Barcelona terus melanjutkan catatannta dalam buku sejarah sepakbola Spanyol.

Messi mencetak gol pertama dan terakhir Barcelona dalam kemenangan 4-1 atas Huesca. Selain gol, terdapat pula rekor lain yang dibukukan oleh pemain asal Argentina tersebut.

Dengan penampilannya, Messi kini telah bermain sebanyak 767 kali untuk Blaugrana yang berarti menyamai mantan rekan setim sekaligus legenda hidup klub, Xavi untuk penampilan terbanyak dengan seragam Barcelona.

Keberhasilannya mencetak gol lawan Huesca juga membuat Messi sekarang memiliki koleksi minimal 20 gol dalam kampanye La Liga musim 2020/21 ini.

Dan, itu juga berarti Messi selalu mampu mengemas sedikitnya 20 gol selama 13 musim terakhir secara beruntun, menjadi satu-satunya pemain yang bisa melakukan hal itu dalam sejarah kompetisi.

Messi telah mencetak total 660 gol untuk Barcelona, membuatnya unggul 428 gol dari Cesar Rodriguez yang berada di urutan kedua dalam daftar pencetak gol terbanyak bagi klub.

Selain itu, Messi memiliki total 34 trofi selama waktunya bersinar bersama klub Catalunya.

Saat perjalanan Barcelona di Liga Champions sudah berakhir usai disingkirkan oleh Paris Saint-Germain pekan lalu, mereka tetap berada di jalur perburuan titel La Liga.

Menyusul kemenangan atas Huesca, Barca kini telah melewati 17 pertandingan tanpa mengalami kekalahan di La Liga, rekor aktif terlama di lima liga top Eropa.

Pencapaian itu membuat mereka duduk di urutan kedua di La Liga, unggul dua poin atas Real Madrid di posisi ketiga dan tertinggal empat angka dari Atletico Madrid di puncak.

Iklan
0