Mohamed Salah - LiverpoolGetty Images

Mesir Terus Usahakan Mohamed Salah Tampil Di Olimpiade Tokyo

Mesir siap untuk melakukan upaya terakhir untuk membujuk Liverpool agar melepas Mohamed Salah ke Olimpiade, menurut pimpinan asosiasi sepakbola mereka, Ahmed Megahed.

Salah dimasukkan ke dalam skuad sementara Mesir untuk Olimpiade musim panas di Tokyo, bersama dengan pemain Arsenal, Mohamed Elneny, sebagai pemain di atas usia U-23 dalam tim asuhan Shawki Gharib.

Liverpool belum memberikan persetujuan mereka bagi Salah untuk bergabung dengan negaranya, karena partisipasinya di Olimpiade akan membuatnya melewatkan sebagian besar pramusim 2021/22.

Pimpinan Federasi Mesir tersebut mengatakan kepada ONTime Sports: "Posisinya [Salah] belum jelas, kami akan mencoba untuk terakhir kalinya dengan Liverpool agar mengizinkannya berpartisipasi [di Olimpiade]."

"Mohamed ingin bermain di Olimpiade, dan kami bekerja untuk mewujudkannya."

Sementara itu, pelatih Gharib menjelaskan keputusannya untuk memanggil Salah dalam wawancara dengan stasiun radio Mesir On Sport FM pada April lalu.

"Saya perlu menggunakan keuntungan memilih tiga pemain di atas 23 tahun, dan kami memiliki pemain yang dianggap sebagai salah satu dari tiga terbaik di dunia, jadi saya harus mempertimbangkannya," kata juru latih Mesir U-23 itu.

"Salah adalah bintang besar dan semua pemain di tim kami menginginkannya ikut."

Bos Liverpool, Jurgen Klopp menyuarakan ketidaksetujuannya atas potensi partisipasi Salah di Olimpiade sebelum turnamen yang awalnya digelar pada 2020 itu ditunda karena pandemi COVID-19.

Masih harus dilihat bagaimana sikap manajer asal Jerman itu setelah adanya penundaan, namun The Reds pastinya akan memprioritaskan agas semua pemainnya tersedia untuk memulai musim 2021/22.

Olimpiade Tokyo akan secara resmi dimulai pada 23 Juli, namun cabang sepakbola akan dimulai sehari lebih awal dan berlangsung hingga 7 Agustus.

Musim baru Liga Primer Inggris dijadwalkan akan dimulai satu pekan kemudian, yang berarti hanya akan ada sedikit waktu bagi Salah untuk memulihkan kondisi jika mendapat izin pergi bersama Mesir ke Olimpiade.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0