Bek Juventus, Merih Demiral (23 tahun), resmi didatangkan Atalanta dengan status pinjaman plus opsi pembelian senilai €30 juta.
Kepastian tersebut terilis di media sosial Atalanta, Jumat (6/8) malam WIB.
Sebelumnya, Demiral direkrut Juve dari Sassuolo senilai €18 juta pada musim 2019/20. Tapi, pemain asal Turki itu tidak percaya tampil reguler.
Dua musim di Juventus, Demiral cuma main 32 kali di lintas ajang. Pada Serie A musim lalu, ia tampil 15 kali atau hanya lebih banyak tujuh laga dari musim sebelumnya.
Demiral frustrasi lantaran menit bermain yang minim di Juventus. Ia sulit tampil reguler di antara Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, dan Matthijs de Ligt. Apalagi kali ini Bianconeri kembali dilatih Massimiliano Allegri.
Sementara itu bagi Atalanta, Demiral dianggap menjadi pengganti ideal bek asal Argentina, Cristian Romero, yang dilepas ke Tottenham Hotspur sebesar €55 juta.
Tercatat, Demiral jadi bek kedua yang direkrut Atalanta pada musim panas ini setelah kedatangan Matteo Lovato dari Verona senilai €8 juta.
Adapun pada laga pembuka Serie A Italia musim 2021/22, Atalanta akan menghadapi Torino di Stadion Olimpico Grande, 22 Agustus mendatang.




