Kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel bakal datang ke Indonesia untuk menyambut musim baru Liga Primer Inggris. Ia dijadwalkan ke Jakarta pada 4 Agustus mendatang.
Kedatangan Schmeichel merupakan inisiasi VIdio selaku platform video streaming berlisensi untuk Liga Primer 2022-2025.
Peter Schmeichel bukanlah kiper sembarangan. Atlet asal Denmark itu pernah menyabet penghargaan prestisius sebagai penjaga gawang terbaik dunia pada 1992 dan 1993.
Sehubungan dengan rencana kedatangan Schmeichel, CEO Vidio Sutanto Hartono mengungkapkan antusiasmenya dalam menerima kunjungan pesepakbola yang memperkuat Manchester United pada 1991 hingga 1999 tersebut.
"Setelah mendatangkan striker bintang Manchester United & Liverpool, Michael Owen, pada awal Premier League musim lalu (2022/2023), kali ini Vidio akan kembali dengan kejutan baru, yang tak kalah spesial," kata Sutanto.
"Bulan Agustus mendatang, kami akan menyambut kedatangan Peter Schmeichel ke Jakarta, untuk makin memeriahkan penayangan musim baru Liga Primer di Vidio."
"Kami sangat bangga dan antusias menerima kunjungan Schmeichel, begitu-pun menyambut dimulainya musim baru dari Liga Primer, setelah sukses menayangkan secara seamless 380 pertandingan pada musim lalu.”
Selama di Indonesia, Schmeichel akan diajak berjumpa dengan para penggemar Liga Primer termasuk kelompok suporter Manchester United pada acara meet & greet pada 4 Agustus 2023.
Pada agenda ini, para fans berkesempatan untuk berinteraksi secara langsung dengan Schmeichel, berpartisipasi dalam sejumlah games interaktif, bahkan foto bersama.
Makin seru, para fans juga mendapatkan kesempatan untuk mengikuti fansigning, dengan membawa merchandise masing-masing untuk ditandatangani oleh Schmeichel.
Agenda Meet & Greet dengan Schmeichel ini bersifat terbatas, hanya diperuntukkan bagi sejumlah fans beruntung, baik yang telah memenangkan games di akun media sosial Vidio maupun tergabung dalam komunitas resmi penggemar Liga Primer.
Salah satu agenda paling spesial dari kunjungan Schmeichel ke Jakarta, adalah appearance di “Vidio Premier League Festival” pertama di Indonesia, yang dilaksanakan pada tanggal 5 Agustus 2023, di Cilandak Town Square.
“Apa kabar Indonesia? Saya Peter Schmeichel, former-goalkeeper dari klub Manchester United. Untuk semua fans Liga Primer di Indonesia, ayo bertemu di Vidio Premier League Festival pertama di Jakarta! Saya akan hadir di sana dan saya ingin sekali berjumpa dengan kalian semua. Di Vidio Premier League Festival, kita akan seru-seruan bersama!” ucap Schmeichel dalam unggahan Instagram Vidiosports.
.jpg?auto=webp&format=pjpg&width=3840&quality=60)

