Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe tak akan melewatkan kesempatan untuk bergabung dengan Real Madrid, menurut mantan rekan setimnya, Jese.
Masa depan Mbappe kerap menjadi topik perbincangan dalam beberapa bulan terakhir, karena pembicaraan untuk memperpanjang kontraknya di Parc des Princes tidak mengalami kemajuan signifikan.
Kontrak penyerang berusia 22 tahun tersebut akan berakhir pada pengujung musim 2021/22, dan jika negosiasi perpanjangan tidak berjalan mulus maka PSG berisiko kehilangannya secara gratis setelah 18 bulan dari sekarang.
Madrid telah lama disebut-sebut sebagai potensi tujuan bagi Mbappe jika pergi dari Paris, dan Jese, yang pernah memperkuat Los Blancos dan PSG, meyakini hal tersebut.
"Ia ingin sekali pergi ke Real Madrid," kata penyerang Spanyol itu kepada El Partidazo de COPE, Rabu (3/2) kemarin.
"Idolanya selalu Cristiano [Ronaldo]. Ia mencintai Madrid dan saya yakin ia akan bermain di sana suatu hari nanti."
Jese, 27, saat ini memperkuat Las Palmas setelah gagal bersinar di Madrid dan PSG karena masalah cedera dan inkonsistensi performa.
Kontraknya di Parc des Princes diputus pada Desember lalu setelah hanya sekali bermain sepanjang musim 2020/21 dan sekarang berusaha membangun kembali kariernya di kampung halaman.
"Saya ingin berbicara tentang sepakbola. Saya harus meninggalkan masa lalu dan sekarang saya ingin fokus pada sepakbola," tambahnya.
"Saya selalu memberikan segalanya tetapi pada akhirnya ada hal-hal tidak berhasil."
"Banyak orang mengira saya tamat. Itu semakin memotivasi saya untuk berlatih dan bermain bagus. Saya mendapat tawaran dari Turki, Meksiko, Arab Saudi... Saya di sini karena saya memiliki orang-orang yang saya cintai dan juga klub yang saya dukung."




