Mauricio Pochettino PSG Getty Images

Mauricio Pochettino: Paris Saint-Germain Seperti Juventus & Manchester City Di Liga Champions

Manajer Paris Saint-Germain Mauricio Pochettino menggunakan Juventus dan Manchester City sebagai contoh klub yang tidak bisa memenangkan Liga Champions.

PSG tersingkir dari babak 16 besar Liga Champions di tangan Real Madrid besutan Carlo Ancelotti sehingga posisi Pochettino kini terancam.

Meski menghabiskan banyak dana dan mendatangkan Lionel Messi, PSG tidak semakin dekat untuk meraih trofi Liga Champions yang sudah lama diidam-idamkan.

Pochettino seperti membela diri dengan menunjuk klub-klub lain yang sebenarnya berada dalam posisi yang sama, yakni tidak memenangkan Liga Champions.

"Sejauh ini, PSG sudah mencapai semi-final dan final Liga Champions, jadi itu bagian dari proses yang membutuhkan waktu," ujar Pochettino dalam sebuah konferensi pers, seperti dikutip Football Italia.

"Ada juga klub-klub seperti Juventus dan Manchester City yang ingin memenangkan Liga Champions, tapi mereka tidak dapat mencapai apa yang mereka usahakan."

Sebagai informasi, Bianconeri hanya pernah memenangkan Piala Eropa pada 1985 dan Liga Champions pada 1996, meski mereka sembilan kali mencapai final.

Sementara itu, The Citizens belum pernah memenangkan trofi Liga Champions, bahkan berjuang selama era dominan Liga Primer Inggris di bawah asuhan Pep Guardiola. Mereka nyaris menjadi juara pada musim lalu, namun kalah lawan Chelsea di final.

Iklan
0