Egy Maulana Vikri - Timnas Indonesia U-22 | SEA Games 2019Alvino Hanafi

Masalah Di Dada Buat Egy Maulana Vikri Diganti


LIPUTAN   MUHAMMAD RIDWAN     DARI   MANILA

Pelatih timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri, membeberkan alasan menarik Egy Maulana Vikri, pada babak awal kedua saat laga kontra Thailand di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (26/11). Ia menyebut pilar Lechia Gdanks tersebut mengalami masalah di dadanya.

Egy membuka keunggulan timnas Indonesia U-22 pada menit keempat. Pesepakbola berusia 19 tahun tersebut berhasil memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang Thailand untuk mencetak gol.

Osvaldo Haay, menggandakan kedudukan timnas Indonesia U-22, lima menit jelang laga selesai. Pilar Persebaya Surabaya tersebut sukses memaksimalkan umpan terukur Saddil Ramdani.

"Keputusan saya ambil, karena tim dokter bilang dia agak ada masalah di dada, tarik napas sakit. saya selamatkan dia dengan pergantian," kata Indra.

Selain itu, Indra menyatakan para pemain tak terkendala bermain di Stadion Rizal yang menggunakan rumput sintetis. Hal ini karena ketika di tanah air sudah sering berlatih dengan rumpur seperti itu.

"Adaptasi lapangan kami diberikan PSSI. Kami hampir setiap hari berlatih di lapangan sintetis saat di Jakarta sebelum SEA Games," ujarnya.

Iklan
0