James Rodriguez Bayern Munich 06102018Getty

Masa Depan James Rodriguez Tergantung Paulo Dybala

James Rodriguez dikabarkan hanya akan bisa bergabung ke Juventus pada musim panas mendatang jika Paulo Dybala meninggalkan raksasa Italia itu.

Rodriguez masih terikat kontrak dengan Real Madrid, namun striker asal Kolombia itu kini sedang menjalani musim keduanya di Bayern Munich. Pemain berusia 27 tahun itu tampaknya tidak akan lagi bersama klub Bundesliga Jerman untuk musim yang ketiga.

Kontrak Rodriguez bersama Los Blancos menyisakan dua setengah tahun lagi, namun ia kabarnya tidak lagi memiliki masa depan di Santiago Bernabeu.

Beberapa saat yang lalu, tersiar kabar kalau Cristiano Ronaldo berusaha membujuk Rodriguez agar bergabung ke Juventus.

Namun, seperti dilansir Tuttosport, peluang Rodriguez itu tergantung bagaimana masa depan Dybala di Turin.

Dybala mencetak 75 gol dari 167 penampilan sejak bergabung ke Juventus dari Palermo pada musim panas 2015, namun pemain berusia 25 tahun itu hanya mencetak dua gol Serie A dari 19 penampilan pada musim ini.

Sejumlah klub besar Eropa dikait-kaitkan dengan Dybala, di antaranya Manchester City, Bayern Munich, dan Paris Saint-Germain.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Tragedi Emiliano Sala - Jenazah Berhasil Diangkat Dari Dasar Laut
2.Paul Ince Tolak Man United Permanenkan Solskjaer
3.Garuda Select Raih Hasil Imbang Di Uji Coba Kedua
4.Kekayaan Juventus Dua Kali Lipat Dari Deretan Rival Serie A
5.Petualangan Egy Di Polandia Bersama Lechia Gdansk
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
9306300dd07f62aeda29fa8444afd8ffa61ccd05
Iklan
0