Marcos Abel Flores - Bali UnitedPSSI

Marcos Flores Tertantang Hadapi Persib Bandung


OLEH   DONNY AFRONI

Striker Bali United FC Marcos Flores merasa tertantang untuk mengalahkan Persib Bandung dalam pertandingan uji coba di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (8/4). Tekad serupa juga disampaikan Dias Angga Putra.

Flores dan Dias Angga sudah tidak asing lagi dengan Persib, mengingat mereka pernah memperkuat klub tersebut pada musim lalu. Flores sangat antusias menghadapi laga nanti, dan siap menghadapi tekanan bobotoh.

SIMAK JUGA: Djanur Siapkan Skuat Bayangan

Artikel dilanjutkan di bawah ini

“Bagi saya, melawan Persib dengan pemain bintangnya membuat kami sangat tertantang. Saya juga merasa sangat senang bisa berhadapan dengan Persib yang merupakan mantan klub saya. Saya tidak sabar kembali bermain di depan bobotoh yang selalu saya hormati. Saya pun berharap Bobotoh juga menghormati saya,” tutur Flores dilansir laman resmi klub.

“Kami wajib kerja keras menghadapi Persib yang tentu akan bersemangat, karena tampil di depan pendukungnya. Kami harus tetap menjaga kekompakan, sehingga kami bisa bermain dengan kerjasama tim yang baik. Saya percaya kami mampu melakukan itu besok.”

Senada dengan Flores, Dias Angga juga sudah siap menghadapi tekanan bobotoh. Menurutnya, duel melawan Persib merupakan kesempatan yang bagus bagi Bali United untuk memperbaiki kelemahan sebelum berlaga di Liga 1 2017.

SIMAK JUGA: Bali United Ukur Kekuatan Di Bandung

“Saya rasa mendapat tekanan dari fans tuan rumah merupakan hal yang biasa untuk pemain sepakbola. Saya sudah siapkan mental untuk hal tersebut. Tapi terlepas dari itu, saya tetap menaruh rasa hormat terhadap bobotoh yang selalu setia memberikan dukungannya untuk Persib,” ujar Dias Angga.

“Pastinya Persib adalah tim besar. Apalagi saat ini mereka mendatangkan dua pemain dengan kualitas kelas dunia. Namun kami juga sudah mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin untuk pertandingan melawan Persib. Itu jadi modal kami untuk meraih hasil maksimal di pertandingan besok.”

Iklan