Marco Motta - Persija JakartaAudi Rachman

Marco Motta Nilai Bek Indonesia Bisa Setangguh Italia

Pilar Persija Jakarta Marco Motta, mengatakan bek Indonesia, mempunyai kemampuan yang bagus. Ia bahkan tak segan menyebut para pemain belakang tanah air, bisa setangguh di Italia.

Kualitas pemain bertahan Italia sudah diakui dunia. Negara tersebut mampu mengorbitkan sejumlah bek tangguh seperti Paolo Maldini, Allesandro Nesta, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, dan lain-lainnya.

Bagi Motta, perbedaan bek Indonesia dengan Italia, di persoalan taktik. Para pemain tanah air belum begitu memahami cara bermain yang benar dalam menutup pergerakan lawan.  

"Italia memang terkenal akan hal itu. Kami [bek Italia] memulai sedari awal sejak usia muda untuk mempelajari taktik. Ini menjadi hal penting untuk pengembangan kemampuan membaca permainan, ujar Marco Motta saat tanya jawab  di Live Instagram Apparel Juara.

"Saya sudah melihatnya. Jika saja mereka [bek Indonesia] lebih peduli sedikit dengan taktik, maka mereka akan jadi bek yang tangguh. Tentu saja, jika Anda bekerja keras dan belajar pada akhirnya Anda akan meningkat kemampuannya," Motta menambahkan.

Motta jadi satu di antara pemain belakang andalan Persija di musim ini. Ia telah tampil sebanyak dua kali sebelum Liga 1 dihentikan dengan status force majeure karena pandemi virus corona.

Iklan
0