Marcelo Brozovic Inter TorinoGetty

Marcelo Brozovic: Duel Kontra Barcelona Menentukan Buat Inter Milan

Marcelo Brozovic menyatakan, dua pertandingan lawan Barcelona akan menentukan buat Inter Milan, yang baru saja mengalahkan Viktoria Plzen 2-0 di Grup C Liga Champions, Rabu (14/9) dini hari WIB.

Di pertandingan ini, Edin Dzeko tampil bersinar dengan mencetak satu dan membuat satu assist untuk kemenangan Nerazzurri.

Inter sangat membutuhkan poin setelah kekalahan 2-0 di tangan Bayern Munich, dan mendapatkan hasil ini di Republik Ceko berkat gol dari Dzeko dan Denzel Dumfries.

Brozovic, yang dinobatkan sebagai Man of the Match oleh UEFA di pertandingan ini, memberikan komentar tentang pertandingan lawan Plzen.

"Kami mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan ini, mengetahui Viktoria Plzen bermain dengan umpan panjang, karena mereka memiliki penyerang tengah yang tinggi di depan, tapi kami siap untuk menghadapi mereka," ujar Brozovic kepada Sky Sport Italia.

Grup C disebut grup neraka karena ada Inter, Barcelona dan Bayern. Di pertandingan lain, raksasa Bundesliga menang 2-0 atas Azulgrana.

"Sekarang kami akan berusaha untuk memenangkan semuanya dan dua pertandingan dengan Barcelona akan menentukan. Itu selalu membantu untuk menang, kami harus terus seperti ini, terus menang dan bergerak maju," ujar Brozovic lagi.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0