Marc Overmars Ajax Amsterdam 20140503Getty Images

Enam Pekan Pasca-Skandal Asusila Ajax, Marc Overmars Dapat Pekerjaan Baru

Klub Belgia Royal Antwerp resmi menunjuk Marc Overmars sebagai direktur olahraga baru klub per Senin (21/3).

Overmars mendapatkan pekerjaan baru hanya kurang dari sebulan usai ia mundur dari Ajax pasca-skandal kirim pesan dan foto tidak pantas kepada rekan-rekan wanita yang bekerja di klub asal Belanda tersebut.

Terlepas dari penyesalan yang menyertai kepergiannya dengan tidak hormat dari Ajax, Overmars mengaku senang dengan karier barunya bersama Antwerp.

"Keputusan mundur saya dari Ajax sangat disayangkan," ucap Overmars dalam perkenalan dirinya di Antwerp.

“Saya harus melaluinya dan melanjutkan hidup. Saya akan melakukannya sekarang. Saya ingin meninggalkan halaman Ajax di belakang dan memulai halaman baru di sini. Apa yang terjadi di Ajax tidak akan terjadi [di sini],” tutur mantan winger Arsenal dan Barcelona itu.

"Keluarga Gheysens [pemilik klub] telah meyakinkan saya tentang proyek ini dan ke mana tujuan mereka bersama klub. Ambisinya sangat besar. Ini adalah tantangan besar dan saya melihat adanya potensi pertumbuhan untuk kota dan klub ini,” tambahnya.

Sebelumnya, Overmars telah menduduki jabatan sebagai direktur sepakbola Ajax selama hampir sepuluh tahun, dan belum lama sebelum mundur kontraknya diperpanjang hingga musim 2025/26.

Iklan
0