Kantor PSSIMuhammad Ridwan

Manjakan Masyarakat Tanah Air, PSSI Luncurkan Aplikasi KitaGaruda

PSSI kembali membuat gebrakan baru untuk membuat fans merasa dekat skuad timnas Indonesia. Induk sepakbola tanah air tersebut meluncurkan aplikasi yang diberi nama KitaGaruda.

Aplikasi tersebut dapat diunduh sejak tanggal 16 Juni 2019. Ada sejumlah fitur, info menarik mengenai pemain hingga berita terbaru tentang perkembangan sepakbola nasional di KitaGaruda.

Semua itu untuk memudahkan masyarakat tanah air untuk mencari segala sesuatu yang dibutuhkan tentang persepakbolaan lokal. Para pecinta sepakbola nasional jadi mudahkan lewat aplikasi tersebut.

"Dengan hadirnya aplikasi KitaGaruda, kami mengharapkan kebutuhan para pencinta sepakbola di tanah air, khususnya para fans timnas Indonesia dapat terpenuhi. Semoga aplikasi KitaGaruda dapat dianggap sebagai obat dari kerinduan para suporter yang mungkin sulit untuk bertemu dengan pemain-pemain idolanya. Tak lupa, semoga aplikasi ini dapat menghapus sekat sehingga para fans dapat lebih dekat dan tahu lebih dalam soal sepakbola di tanah air," kata deputi sekjen PSSI, Marsal Marsita.

Selain berbagai macam konten menarik, tak ketinggalan aplikasi KitaGaruda juga menawarkan fitur live streaming yang menyiarkan beberapa pertandingan seperti Piala Indonesia, Liga 3 Regional, dan berbagai kompetisi lainnya, yang juga dapat dinikmati secara gratis bagi seluruh masyarakat di Indonesia.

Aplikasi KitaGaruda juga menyediakan fitur permainan yang memberikan berbagai hadiah dari Official Garuda Store dan tentu saja bisa didapatkan oleh seluruh pecinta Timnas Indonesia. Terakhir, PSSI memberikan hadiah berupa Yamaha MX King yang akan diumumkan pada tanggal 31 Agustus 2019, untuk fans paling beruntung yang mendownload aplikasi perdana dari PSSI ini.

Iklan
0