Bek Villarreal, Pau Torres, mulai menebar kode setelah ia dikabarkan menjadi incaran sejumlah klub elite, yang salah satunya adalah Manchester United.
Seperti dilansir dari media-media Spanyol, Torres telah mengambil kursus bahasa Inggris setidaknya dalam setahun terakhir.
Manajer Man United, Ole Gunnar Solskjaer, memang butuh bek spesialisasi kaki kiri. Torres pun dianggap jadi kandidat ideal untuk bermitra dengan Harry Maguire.
Torres bakal diplot sebagai pengganti Victor Lindelof yang biasa menempati posisi bek tengah bagian kanan. Masalahnya, sama seperti Maguire, nama kedua merupakan bek spesialisasi kaki kanan.
Sebelumnya, Torres telah mengungkapkan bahwa ia sedang mendalami bahasa Inggris. Mungkin, pemain berusia 24 tahun itu melihat masa depannya di Liga Primer Inggris.
“Pada pagi hari, saya bergabung dalam sesi latihan dan kemudian makan. Tentu, makan makanan yang sesuai dengan pedoman yang ditetapkan klub," ucap Torres kepada media Spanyol, El Periodico Mediterraneo.
"Sore hari, setelah makan siang, saya belajar bahasa asing. Ya, saya belajar bahasa Inggris dan sekarang adalah waktu yang tepat untuk melanjutkannya,” tambahnya.
Torres merupakan anak lokal Villarreal dan merupakan jebolan akademi klub berjulukan El Submarino Amarillo tersebut. Ia dipromosikan ke skuad utama sejak 2017.
Dalam dua musim terakhir, bek bertinggi 192 sentimeter tersebut jadi pilihan utama pelatih Villarreal, mulai dari Javier Calleja hingga kini Unai Emery.
Adapun Torres masih terikat kontrak di Villarreal hingga 2024. Pemilik tujuh caps di timnas Spanyol itu diketahui memiliki klausul pelepasan sekitar €60 juta.




