Dean Henderson menyampaikan ambisinya setelah meneken kontrak baru lima tahun di Manchester United, dengan sang kiper menargetkan gelar bersama "klub terbesar di dunia."
Henderson menjalani masa peminjaman produktif yang kedua di Sheffield United pada musim 2019/20, namun peluang dirinya untuk menjadi kiper utama The Red Devils terhalang dengan masih adanya David De Gea.
Meski begitu, pemain asal Inggris berusia 23 tahun itu tetap meneken kontrak baru berjangka panjang bersama United.
Henderson bertekad untuk bisa mendapat kepercayaan bermain bersama Setan Merah, dan ia berharap debut kompetitifnya bisa segera terwujud.
"Saya telah bekerja keras di belakang layar dan harus mengambil jalan yang berbeda untuk mencapai tempat yang saya inginkan pada hari ini," ujar Henderson di laman resmi klub.
"Saya duduk di sini sekarang, memikirkan langkah selanjutnya dan jelas bahwa debut Man United akan menjadi sesuatu yang sangat saya banggakan dan sesuatu yang tidak akan pernah saya lupakan, jika itu terjadi--ketika itu datang!"
"Saya selalu ingin memenangkan trodi bersama klub sepakbola hebat ini dan saya adalah pemuda yang sangat ambisius."
"Bagi saya, datang ke sini dan menjadi sangat dekat, ini adalah tentang memenangkan gelar bersama klub terbesar di dunia. Smeoga kami bisa segera melakukannya lagi."
Henderson juga ingin mendapat pengakuan di level internasional, dan ia masuk ke dalam skuad tim nasional Inggris besutan Gareth Southgate akhir-akhir ini.
"Tentunya, bermain untuk Inggris juga. Seperti yang saya katakan, ini akan menjadi momen yang sangat spesial untuk diri saya dan ini adalah sesuatu yang selalu ingin saya lakukan juga," ujar Henderson lagi.
"Jika saya mendapat kesempatan di sana, itu akan luar biasa. Saya akan terus bekerja keras dan saya yakin waktu akan tiba."
Meski harus bersaing untuk mendapatkan tempat di klub dan timnas, Henderson mengaku siap menerima tantangan tersebut.
