Manchester United dilaporkan mulai menginjak gas untuk meningkatkan upaya mereka mendatangkan striker Tottenham Hotspur, Harry Kane.
Masa depan Kane kembali menjadi topik panas usai Spurs dipermalukan Newcastle United 6-1 pada lanjutan Liga Primer Inggris, akhir pekan lalu.
Teraktual, klub asal London Utara yang telah limbung tersebut kembali tanpa pelatih setelah memecat manajer interim Cristian Stellini.




Kontrak Kane di Spurs habis pada Juni 2024 alias akhir musim depan dan terhitung hanya tersisa 14 bulan. Pemain berusia 29 tahun itu tidak dilepas ke Man City musim panas lalu yang akhirnya memilih Erling Haaland.
Kini, urgensi ada di pihak Man United. Setan Merah membutuhkan striker untuk mengisi pos yang sementara ditempati pinjaman Burnley, Wout Weghorst, hingga akhir musim ini.
Seperti dilansir The Telegraph, Spurs kemungkinan tidak ingin mengambil risiko kehilangan Kane—yang berada di kisaran £100 juta—dengan status bebas transfer pada tahun depan.
Apalagi kini Spurs berpotensi kehilangan slot sepakbola Eropa musim depan. The Lilywhites terpaku di urutan kelima klasemen sementara dan cuma unggul tiga poin atas Liverpool yang menempati peringkat ketujuh plus satu laga tunda.
Yang menarik, pada laga terdekat Spurs bakal menjamu Man United pada pekan ke-33 di Tottenham Hotspur Stadium, Jumat (28/4) dini hari WIB.
