Declan Rice West Ham 2021-22Getty

Man United & Chelsea Incar Declan Rice, Bos West Ham David Moyes: Tak Lagi 'Promo' £100 Juta

Bos West Ham David Moyes menegaskan bahwa Manchester United dan Chelsea tak akan lagi mendapatkan harga 'promo' Declan Rice sebesar £100 juta ($138 juta).

Rice telah menghabiskan seluruh kariernya hingga saat ini untuk The Hammers, setelah awalnya menembus ke tim senior pada 2015.

Pemain berusia 22 tahun tersebut ditetapkan sebagai salah satu pemain paling konsisten di Liga Primer, dengan sejumlah klub papan atas dilaporkan terus mengamati perkembangan sang gelandang, tetapi Moyes jelas tak ingin melepas aset berharganya dalam waktu dekat.

Apa yang dikatakan?

Ada saran bahwa pada jendela transfer musim panas THe Hammers akan menerima tawaran sebesar £100 juta untuk Rice, tetapi sang manajer mengatakan bahwa nilai jualnya telah meningkat, menyusul performa pemain internasional Inggris tersebut di musim 2021/22.

Ditanya apakah dia khawatir tentang calon pelamar yang datang untuk Rice di tahun depan, Moyes mengatakan kepada Sky Sports: "Tidak, saya tidak khawatir meskipun ada tawaran yang datang untuk Declan seharga £100 juta. Tawaran itu sekarang sudah tidak ada."

"Kami memiliki banyak pemain yang sangat bagus di klub ini. Saya pikir saat Anda membangun dan berusaha untuk mengembangkan, orang-orang mungkin selalu datang dan melihat pemain Anda."

"Tapi itu bagus karena hal tersebut secara tak langsung memberi tahu kita bahwa pemain kita baik-baik saja."

Tanggapan Rice tentang masa depannya

Rice membahas spekulasi yang ada mengenai masa depannya sebelum pertandingan di Liga Europa melawan Rapid Vienna pada bulan September, bersikeras bahwa dia saat ini sepenuhnya fokus pada tugasnya di London Stadium.

Pemain internasional Inggris, yang terus menarik minat Chelsea dan United, mengatakan kepada wartawan: "Semua orang tahu bagaimana perasaan saya tentang West Ham dan tentang bermain di bawah asuhan manajer, dan bagaimana rasanya bermain dengan skuad yang ada saat ini."

"Saya merasa Anda dapat melihat dalam penampilan saya, bahwa tidak ada yang terjadi, tidak ada yang mengkhawatirkan saya. Saya bermain dengan senyum di wajah saya, saya pergi ke lapangan, memimpin tim."

"Saya pikir Anda bisa melihat perbedaan jika saya tidak memberikan 100 persen, tetapi setiap kali saya mengenakan seragam ini, satu-satunya tujuan saya adalah memberikan segalanya untuk klub."

Iklan
0