Manchester City 2020-21Getty Images

Manchester City Bikin Rekor Kemenangan Tandang Di Liga Primer Inggris

Manchester City membuat rekor kemenangan tandang ketika mengatasi perlawanan Newcastle United 4-3 di St James' Pak, Jumat (15/5) dini hari WIB, sehingga kini dominan di puncak klasemen dengan keunggulan 13 poin.

The Citizens sudah dipastikan keluar sebagai juara Liga Primer Inggris musim 2020/21 ketika Manchester United, sebagai pesaing terdekat mereka, menelan kekalahan di tangan Leicester City pada Rabu (12/5) dini hari WIB.

Ini adalah kemenangan ke-12 beruntun City di laga tandang, sebagai catatan terpanjang yang dilakukan sebuah tim dari empat kompetisi top di sepakbola liga Inggris sejak formasi Football League pada 1888.

"Fakta bahwa kami memenangkan 12 kali dan tidak ada klub yang bisa melakukan sebelumnya, jadi saya sangat senang. Semangat dari menit pertama hingga akhir sepenuhnya ada di sana," ujar bos City Pep Guardiola kepada Sky Sports.

Dengan kemenangan ini, City juga memperpanjang catatan tidak terkalahkan mereka di laga tandang menjadi 23 pertandingan di berbagai ajang kompetisi, juga sebagai sebuah rekor baru untuk klub Inggris itu.

Di laga ini, Ferran Torres mencetak hat-trick ketika City sempat dua kali tertinggal, namun akhirnya meraih kemenangan tipis 4-3. Torres, yang mencetak 13 gol untuk City di berbagai ajang kompetisi, juga melewati rekor bintang Barcelona Lionel Messi sebagai pemain termuda yang mencetak hat-trick untuk tim besutan Pep Guardiola.

Torres tentu saja bukan satu-satunya pemain yang bersinar dalam laga hujan gol ini. Jika Anda para penggemar fantasy football, khususnya Mobile Premier League (MPL) Fantasy, maka laga hujan gol seperti di St James' Park ini memungkinkan Anda untuk meraup lebih banyak poin.

MPL NEW vs MCIMPL / Goal

Seperti diketahui, MPL Fantasy menuntut Anda untuk jeli dalam menyusun Starting XI gabungan dari kedua tim. Hasilnya, Ferran Torres adalah pemain dengan perolehan poin tertinggi dan masuk dalam dalam daftar 11 pemain terbaik MPL Fantasy dari pertandingan ini.

Kiper ketiga City, Scott Carson, secara mengejutkan dimainkan dalam pertandingan ini, juga mampu mencatatkan skor tinggi. Meski kebobolan tiga gol, kiper berusia 35 tahun ini sempat melakukan penyelamatan penalti untuk menandai laga pertamanya di EPL sejak nyaris sepuluh tahun.

Skor 4-3 membuat lini belakang hanya berisikan tiga pemain saja, itu pun mereka yang menyumbangkan gol, seperti Joao Cancelo dan Emil Krafth. Sedangkan Jacob Murphy dipilih karena mencatatkan tekel terbanyak di pertandingan ini.

Di lini tengah, Joe Willock tetap masuk dalam daftar ini, meski ia gagal mengeksekusi penalti sebelum mencetak gol dari bola muntah. Willock ditemani trio gelandang City -- Rodrigo, Ilkay Gundogan, Bernardo Silva -- yang punya kontribusi bagus di laga ini.

Menyempurnakan daftar ini adalah tiga pemain di lini depan. Sang pahlawan hat-trick Torres didampingi oleh Gabriel Jesus yang membuat satu assist dan juga Joelinton yang mencetak gol lewat titik putih.

Download aplikasi MPL Fantasy di sini!

[embed] MPL Premier League Fantasy - Bobol Gawang Lawan Cetak KemenanganMPL Fantasy

Mobile Premier League (MPL) merupakan aplikasi eSports terbesar di Asia Tenggara dengan jutaan hadiah yang bisa dimenangkan setiap hari. MPL Fantasy jadi salah satu permainan yang digemari karena memiliki format seperti Fantasy Football atau Fantasy Manager di mana pengguna bisa menyusun strategi layaknya seorang manajer Premier League (EPL) dan Champions League. Informasi lebih lanjut bisa cek di id.mpl.live

Iklan
0