Manchester City dikabarkan tengah menimang untuk mendatangkan penyerang Barcelona, Antoine Griezmann (30 tahun).
Seperti dilansir dari media Spanyol, Okdiario, Griezmann bakal dijadikan opsi terdepan andai City gagal mendaratkan Harry Kane dari Tottenham Hotspur.
Griezmann dipastikan berbanderol lebih murah ketimbang Kane. Barca juga dilaporkan tertarik dengan sejumlah pemain City. Jadi, kesepatakan paket barter plus tambahan duit berpotensi dijajaki.
Dalam warta yang sama, Manajer City Pep Guardiola, dituliskan telah bertemu dengan presiden Barca, Joan Laporta, baru-baru ini untuk membahas beberapa pemain masing-masing.
Penegasan lebih lanjut adalah ada urgensi bagi Barca untuk melakukan penjualan besar-besaran demi amankan negosiasi kontrak baru Lionel Messi.
Boleh dibilang, Griezmann gagal tampil seusai ekspektasi bareng Barca sejak didatangkan dari Atletico Madrid pada musim 2019/20.
Dalam dua musim pertama, pemain asal Prancis itu baru mempersembahkan satu trofi Copa del Rey, tanpa gelar LaLiga.
Sejak Barca ditangani Ronald Koeman, Griezmann diplot sebagai winger kanan. Bukan posisi favoritnya yakni di belakang striker.
Bahkan, sang pemain sempat diklaim tidak bahagia di Blaugrana oleh pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps.
