Manajer Gillingham Kesal Elkan Baggott Cetak Gol Bunuh Diri

Elkan Baggott - Gillingham FCGillingham FC

Manajer Gillingham FC Neil Harris mengungkapkan kekecewaannya dengan performa barisan belakang selepas mereka dikalahkan Sutton United 2-1 di Stadion VBS Community, Jumat (30/12) dini hari WIB.

Dalam pertandingan ini, pemain blasteran Indonesia Elkan Baggott mencetak gol bunuh diri pada menit ke-43. Baggott tidak sengaja membelokkan arah bola sundulan penyerang Sutton, Omar Bugiel. Baggott pun ditarik keluar saat jeda, dan digantikan Mikael Mandron.

Gillingham sempat menyamakan kedudukan di menit ke-78 melalui gol Robbie McKenzie, namun Sutton memastikan kemenangan di injury time ketika Craig Eastmond menuntaskan umpan Tope Fadahunsi.

Harris menyebutkan, performa barisan pertahanan di babak pertama merupakan yang terburuk pada musim ini. Harris memaklumi bila fans Gillingham yang hadir di kandang lawan menyanyikan lagu 'Kalian tidak layak memakai jersey itu' saat para pemain meninggalkan lapangan menuju kamar ganti saat jeda.

“Saya benar-benar kecewa dengan lini belakang saya, dan saya tidak terlalu sering mengatakannya di tahun ini. Itu adalah gol yang sangat buruk,” cetus Harris dikutip laman Kent.

“Kami terlalu sering memberikan gol tandang yang buruk, ceroboh, dan mengerikan. Apa yang terjadi [di Sutton] sama saja.”

“Wajar jika reaksi fans di babak pertama tidak menyenangkan. Di babak kedua, kecuali lima menit pertama di mana kami tidak bisa keluar dari kotak kami, saya pikir kami adalah tim yang jauh lebih baik.”

Harris berencana merekrut pemain baru setelah jendela transfer musim dingin di buka pada awal Januari. Momen ini juga menjadi penentuan bagi pemain pinjaman Gillingham, termasuk Baggott, untuk tetap bersama tim atau tidak.

Satu pemain hampir dipastikan bakal meninggalkan Priestfield untuk dikembalikan ke Portsmouth, yakni Haji Mnoga. Situasi serupa juga dihadapi pemain pinjaman dari Plymouth, Ryan Law, yang belakangan jarang dimainkan.

“Sejumlah [pemain] akan dihentikan [kontraknya] dalam beberapa hari mendatang. Kadang-kadang ini bukan tentang siapa yang melakukan pekerjaan dengan baik, kadang-kadang tentang apa yang ingin dilakukan oleh klub pemilik, dan kadang-kadang tentang apa yang juga ingin dilakukan oleh para pemain,” tutur Harris.

“Apa yang Anda lakukan dengan pemain pinjaman adalah bersikap adil, karena mereka selalu datang dengan itikad baik untuk mencoba dan membantu diri mereka sendiri, serta membantu kami juga.”

Siapa No 9 Terbaik Di Dunia?

97304 Vote

Terima kasih telah memberikan vote.

Hasil akan diumumkan segera.

Siapa No 9 Terbaik Di Dunia?

  • 25%Karim Benzema
  • 32%Erling Haaland
  • 4%Harry Kane
  • 13%Robert Lewandowski
  • 14%Kylian Mbappe
  • 11%Victor Osimhen
97304 Vote