Alberto Goncalves - IndonesiaPSSI

Madura United Kejar Pengganti Alberto Goncalves

Rahmad Darmawan mengakui bahwa timnya, Madura United, saat ini masih jauh dari kata baik. Hal tersebut mengacu pada performa tim selama turnamen pramusim bertajuk Piala Menpora 2021, beberapa waktu lalu.

Madura United gagal melangkah melewati fase grup dan hanya mampu menjaringkan lima gol dari empat penampilan. Mereka cuma bisa menang sekali, imbang satu kali, dan dua kali menerima kekalahan.

Ketajaman tim jadi hal krusial untuk diperbaiki Madura United sebelum Liga 1 2021 dimulai. Terlebih, mereka malah harus kehilangan sederet andalan di lini depan, seperti Greg Nwokolo, dan striker naturalisasi lainnya, Alberto Goncalves.

Sebagaimana diketahui, Beto, sapaan Goncalves, telah memilih untuk bermain di Liga 2 demi membela Persis Solo. Hengkangnya Beto merupakan kehilangan yang berat, karena pemain asal Brasil itu dikenal moncer.

RD, sapaan Rahmad, menjelaskan bahwa saat ini dirinya sangat membutuhkan figur yang setara dengan Beto. Pengalaman bermain di Liga 1 menjadi hal penting untuk RD dalam memilih predator andalan di lini depan.

“Tentu memang pilihan itu ada yang sudah di Liga 1, akan kami ambil yang demikian, karena untuk mengefektifkan waktu dan menyesuaikan dengan iklim sepakbola kita [Liga 1],” ujar RD, sebagaimana dilansir laman resmi Madura United.

Rahmad Darmawan - PS Tira-PersikaboAbi Yazid / Goal

Striker di mata RD tidak hanya bisa menjadi pemecah kebuntuan dan pencari gol, tapi juga punya karakter yang tak kenal lelah sehingga membantu tim ketika bertahan. Kriteria striker sempurna jadi patokan RD.

“Yang pertama ingin striker yang mau kerja mau bertahan dan menyerang sama baik. Namanya striker pasti beda, artinya mau kerja untuk bertahan juga, tapi kami butuhkan tenaganya untuk menyerang dengan baik. Nomor satu mampu menjadi target man membuat gol,” tandasnya.

Musim ini Madura United juga memberikan peluang kepada pemain binaan mereka untuk merekah bersama tim utama. Salah satu nama yang sempat mencuri perhatian adalah pemain sayap Kevy Syahertian. Ia bahkan sempat mencetak satu gol pada Piala Menpora.

"Ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi kami dan keluarga kami, bahkan teman-teman kami pun sangat bangga ketika kami bisa membela Madura United ini Mas. Kami sangat bersyukur ketika diberi kepercayaan di sini,” ujar Kevy soal peluang yang diberikan Madura United musim ini.

Alberto Goncalves - IndonesiaPSSI
Iklan
0