Persija Jakarta bertandang ke markas Persik Kediri dalam lanjutan Liga 1 2023/24 di Stadion Brawijaya, Minggu (17/9). Gelandang Maciej Gajos tetap yakin bisa meraih tiga poin meski persiapan tidak ideal.
Komposisi pemain Persija tidak komplet dalam melakukan persiapan menghadapi Persik. Sejumlah pemain absen karena dipanggil memperkuat timnas Indonesia U-23 dan senior.
Tercatat ada tujuh pemain Persija yang dipanggil buat kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Mereka adalah Dony Tri Pamungkas, Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Ilham Rio Fahmi, Muhammad Rayhan Hannan, Akbar Arjunsyah, dan Witan Sulaeman.
Sementara Aji Kusuma menjadi satu-satunya pilar Persija yang dibawa ke skuad timnas Indonesia senior pada FIFA Matchday melawan Turkmenistan. Dalam laga tersebut pasukan Shin Tae-yong menang 2-0.
Kini para pemain yang dipanggil tersebut sudah kembali ke Persija. Hanya saja, ada kekhawatiran mereka tak bisa tampil maksimal karena mengalami kelelahan usai membela skuad Merah Putih.
“Kami berlatih keras dan penuh fokus seperti biasanya walaupun beberapa pemain sedang tidak ada di sini karena harus membela tim nasional. Di sini pun kami mempunyai persiapan sendiri untuk laga selanjutnya,” kata Gajos dikutip laman resmi klub.
Pada musim lalu, Persija harus pulang dengan tangan hampa dari kandang Persik setelah kalah 2-0. Oleh karena itu, Gajos mengingingkan hasil tersebut tak kembali terulang di Liga 1 2023/24.
“Saya dengar tim tidak mendapat hasil bagus saat bertandang melawan Persik. Jadi semuanya di sini fokus ingin mengubah hasil itu sama seperti halnya kami ingin meraih tiga poin pertama di bulan ini,” ucapnya.



